Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Tunggal Putra Indonesia Tinggal Menyisakan Anthony Sinisuka Ginting di Perempat Final Badminton Asia Championships 2023

Diperbarui: 27 April 2023   22:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 (Anthony Sinisuka Ginting/Unggulan Dua Dok: pbsi.id)

Babak 16 besar turnamen Badminton Asia Championships 2023 yang dimainkan hari ini, Kamis (27/4/2023), tunggal putra Indonesia meraih hasil kurang memuaskan. Dua tunggal putra Indonesia yang tampil di babak 16 besar, hanya meloloskan satu pemainnya ke babak perempat final. Tunggal putra Indonesia yang berhasil lolos ke babak perempat final turnamen yang merupakan salah satu dari tiga turnamen paling bergengsi di Asia tersebut adalah Anthony Sinisuka Ginting.

Tunggal putra peringkat dua dunia Anthony Sinisuka Ginting, menjadi pemain tunggal putra satu-satunya yang lolos ke babak perempat final. Ginting yang diunggulkan di posisi kedua lolos setelah berhasil mengalahkan pemain Jepang peringkat 12 dunia Kenta Nishimoto. Ginting menang melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-18, 21-17 dalam waktu 46 menit yang dimainkan sebagai partai kesembilan di lapangan satu.

Sebelumnya, di babak pertama Ginting berhasil mengalahkan pemain Chinese Taipei peringkat 22 dunia Wang Tzu Wei. Ginting menang melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-16, 21-17 dalam waktu 41 menit yang dimainkan sebagai partai terakhir di lapangan tiga.

Sementara itu pemain peringkat 18 dunia Chico Aura Dwi Wardoyo, terhenti di babak 16 besar. Chico tersingkir setelah menderita kekalahan dari unggulan delapan pemain India peringkat sembilan dunia Prannoy H.S. Chico kalah melalui pertarungan rubber set dengan skor 16-21, 21-5, 18-21 dalam waktu satu jam lebih yang dimainkan di lapangan empat.

Sebelumnya, di babak pertama Chico berhasil mengalahkan pemain Kazakhstan peringkat 104 dunia Dmitriy Panarin. Chico menang melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-13, 21-11 dalam waktu 30 menit yang dimainkan sebagai partai ke-14 di lapangan satu.

Yang memprihatinkan adalah nasib yang dialami pemain peringkat tiga dunia Jonatan Christie, tersingkir di babak pertama. Jojo yang diunggulkan di posisi pertama kalah Walkover dari pemain China peringkat 10 dunia Shi Yu Qi. Jojo kalah karena menderita sakit.

Semoga Anthony Sinisuka Ginting sebagai satu-satunya tunggal putra Indonesia yang tersisa, bisa terus melaju sampai ke babak akhir sehingga mampu mempersembahkan gelar juara untuk Indonesia.

Lanjutkan perjuangan !!!




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline