Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Kalah Tipis dari Selandia Baru, Indonesia Turun ke Posisi Kedua Klasemen Sementara Turnamen Mini International

Diperbarui: 21 Februari 2023   08:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Timnas Indonesia U20 vs Timnas Selandia Baru U20 Dok: pssi.org)

Timnas Indonesia U20 harus mengakui keunggulan Timnas Selandia Baru dalam matchday kedua Turnamen Mini International. Indonesia U20 kalah dari Timnas Selandia Baru U20 dengan skor tipis 1-2 lewat pertandingan yang dimainkan hari Minggu (19/2/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Indonesia.

Kekalahan tim asuhan Shin Tae-yong tersebut sangat disayangkan, mengingat Garuda Muda lebih menguasai permainan dan banyak menciptakan peluang. Kekalahan ini berdampak pada turunnya posisi Indonesia pada peringkat klasemen. Posisi Indonesia sementara berada di urutan kedua dibawah Guatemala yang sudah mencatat dua kemenangan.

Di babak pertama, kedua kesebelasan saling serang dan berhasil menciptakan beberapa peluang untuk mencetak gol. Beberapa tembakan pemain Timnas U20 sudah tepat sasaran, namun mampu digagalkan oleh penjaga gawang mereka. Sampai peluit panjang tanda pertandingan babak pertama berakhir dibunyikan wasit, skor sementara tetap 0-0.

Di babak kedua, Indonesia berupaya keras untuk mencetak gol kemenangan dengan meningkatkan intensitas serangan. Akan tetapi justru Timnas Selandia Baru U20 yang berhasil memecah kebuntuan melalui Oliver Collotty. Oliver Collotty mampu memaksimalkan bola muntah setelah Cahya Supriadi gagal mengamankan bola dengan baik. Gol tersebut membuat Selandia Baru U20 unggul 1-0.

Setelah kebobolan, Shin Tae-yong melakukan empat pergantian pemain sekaligus. Namun yang terjadi, bukannya menyamakan kedudukan, malahan Selandia Baru berhasil menggandakan keunggulan dengan merubah kedudukan menjadi 2-0. Gol tersebut dicetak oleh Joshua Herdman pada menit ke 70.

Indonesia U20 akhirnya mampu mencetak gol melalui sundulan Muhammad Ferarri setelah menerima umpan dari Dony Tri Pamungkas di masa injury time. Kedudukan berubah menjadi 2-1 masih untuk keunggulan Selandia Baru.

Sampai peluit panjang tanda pertandingan berakhir dibunyikan wasit, skor tidak berubah lagi. Timnas U20 Indonesia pun harus mengakui keunggulan Timnas U20 Selandia Baru dengan skor akhir 1-2.

Bagi Indonesia, hasil ini perlu dievaluasi untuk menghadapi pertandingan berikutnya melawan Guatemala yang akan digelar malam ini (21/2/2023) pukul 19.30 WIB. Semoga Timnas Indonesia U20 mampu meraih kemenangan kedua untuk meraih gelar juara dalam Turnamen Mini International ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline