Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Indonesia Meloloskan Dua Pasang Ganda Putra ke Babak Perempat Final India Open 2023

Diperbarui: 19 Januari 2023   19:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(The Minions/Unggulan delapan Dok: pbsi.id)

                                                                                              

Ganda putra Indonesia yang berpartisipasi dalam turnamen level Super 750 Yonex Sunrise India Open 2023, masih tampil cukup baik. Dalam turnamen yang digelar di K.D. JADHAV INDOOR HALL, NEW DELHI, INDIA dari tanggal 17 s/d 22 Januari 2023 tersebut, dari lima pasangan ganda putra Indonesia yang diturunkan, berhasil meloloskan dua diantaranya ke babak perempat final.

Dua ganda putra Indonesia tersebut adalah pasangan Kevin Sanjaya Sukamulyo/Marcus Fernaldi Gideon, dan pasangan Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto.

Pasangan ganda putra peringkat 19 dunia Kevin Sanjaya Sukamulyo/Marcus Fernaldi Gideon lolos ke babak perempat final setelah mengalahkan pasangan China. The Minions berhasil mengalahkan pasangan peringkat 27 dunia Ren Xiang Yu/Tan Qiang melalui pertarungan rubber set dengan skor dramatis 16-21, 21-18, 23-21 setelah bertarung dalam waktu satu jam 15 menit yang dimainkan di lapangan satu.

Diikuti ganda putra peringkat satu dunia, Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto lolos ke babak perempat final setelah berhasil mengalahkan rekan senegaranya. Fajar/Rian mengalahkan pasangan peringkat 12 dunia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana melalui pertarungan dua set langsung dengan skor 21-17, 21-18 setelah bertarung dalam perang saudara selama 36 menit yang dimainkan di lapangan dua.

Sementara itu, dua pasangan lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang diunggulkan di posisi keempat dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin terhenti di babak pertama.

The Daddies kalah rubber set dari pasangan Liang Wei Keng/Wang Chang dengan skor 14-21, 21-18, 21-23. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin kalah rubber set dari The Minions dengan skor 21-15, 17-21, 10-21.

Semoga kedua pasangan ini mampu terus melaju sampai ke babak akhir, untuk mempertahankan peluang meraih gelar juara, seperti yang sudah diraih di Petronas Malaysia Open 2023 beberapa hari yang lalu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline