Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Kebangkitan Sepak Bola Asia Berlanjut, Korea Selatan Mengikuti Jejak Jepang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

Diperbarui: 3 Desember 2022   14:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 (Hwang Hee-chan/Pencetak gol kemenangan Korea Selatan Dok: afpforum.com)

Matchday ketiga di grup H sekaligus sebagai penutup seluruh rangkain babak penyisihan grup putaran final Piala Dunia 2022 yang dimainkan hari Jumat (2/12/2022) pukul 22.00 WIB, Portugal berhadapan dengan Korea Selatan. Di luar dugaan, harapan terakhir Asia, Korea Selatan, berhasil menaklukkan tim tangguh Eropa, Portugal.

Duel tersebut digelar di Stadion Education City, Al Rayyan, Qatar. Korea Selatan yang tidak diunggulkan, berhasil memenangkan duel melawan Portugal yang diperkuat mega bintang dunia Cristiano Ronaldo dengan skor 2-1.

Pada babak pertama, Portugal langsung unggul atas Korea Selatan dengan skor 1-0. Portugal unggul terlebih dahulu berkat gol cepat yang dicetak oleh penyerang Ricardo Horta pada menit kelima setelah menerima umpan dari Diogo Dalot.

Pada menit ke 27, barisan pertahanan Portugal mampu dijebol oleh Korea Selatan sehingga mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Itulah gol penyeimbang dari Korea Selatan yang dicetak oleh pemain bertahan Kim Young Gwon.

Pada menit ke 36, gelandang Korea Selatan Lee Kang-in mendapat kartu kuning. Sampai peluit panjang tanda pertandingan babak pertama berakhir dibunyikan wasit Facundo Tello dari Argentina, skor sementara tetap imbang 1-1.

Di sepanjang waktu normal babak kedua, Portugal melakukan lima pergantian pemain, sementara Korea Selatan hanya tiga pergantian pemain. Pergantian pemain tersebut belum membawa hasil bagi kedua tim sampai waktu normal berakhir, tetap imbang 1-1.

Memasuki masa injury time, akhinya Korea Selatan mampu membalikan keadaan, berhasil mencatat kemenangan spektakuler atas Portugal dengan skor 2-1. Kemenangan yang disaksikan oleh 44.097 penonton tersebut diraih melalui gol yang dicetak oleh penyerang Hwang Hee-chan pada menit ke 90+1 setelah menerima umpan dari Son Heung-min.

Sampai dengan peluit panjang tanda pertandingan berakhir dibunyikan wasit, Portugal tetap gagal mencetak gol balasan. Pertandingan pun berakhir untuk kemenangan wakil Asia terakhir Korea Selatan dengan kedudukan akhir 2-1 dan lolos ke babak 16 besar sebagai runner up Grup H dengan empat poin.

Sementara itu Timnas Portugal yang saat ini ada di posisi kesembilan peringkat dunia FIFA, walaupun kalah, tetap di posisi pertama klasemen dengan memperoleh enam poin. Timnas Portugal lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup H.

Selanjutnya di babak 16 besar, Korea Selatan sebagai runner up grup H akan melawan tim favorit Brasil sebagai juara grup G yang akan dimainkan, Selasa (6/12/2022) pukul 02.00 WIB dini hari. Duel antara kuda hitam Korea Selatan melawan lima kali peraih Gelar Juara Dunia, Brasil akan digelar di Stadion 974, Ras Abu Aboud, Qatar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline