Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

Tommy Sugiarto Gagal ke Babak 16 Besar Yonex-Sunrise Vietnam Open 2022

Diperbarui: 29 September 2022   18:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Tommy Sugiarto/Unggulan keempat Dok: bwfworldtourfinals.bwfbadminton.com)

Hari kedua turnamen Yonex-Sunrise Vietnam Open 2022, Rabu (28/9/2022), satu-satunya tunggal putra Indonesia yang tampil di babak kedua gagal meloloskan diri ke babak 16 besar. Satu-satunya tunggal putra Indonesia tersebut adalah Tommy Sugiarto.

Tunggal putra peringkat 41 dunia yang diunggulkan di posisi keempat tersebut gagal menyingkirkan lawannya. Tommy gagal ke babak 16 besar setelah kalah dari pemain India.

Tommy secara mengejutkan kalah dari peringkat 121 dunia S. Sankar Muthusamy Subramanian melalui pertarungan rubber set dengan skor 21-14, 20-22, 12-21 setelah berjuang selama satu jam lebih di lapangan tiga. Di babak 16 besar, Indonesia masih menyisakan 11 wakillnya dalam turnamen yang diselenggarakan dari tanggal 27 September s/d 2 Oktober 2022 tersebut.

Pemain Indonesia yang masih bertahan pada turnamen level Super 100 ini adalah untuk sektor tunggal putri, ganda putra, ganda putri dan ganda campuran.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline