Pertarungan seru, babak semifinal Piala Thomas 2021 dimainkan hari ini, Sabtu (16/10/2021) pukul 13.00 waktu setempat. Saling berhadapan antara unggulan pertama Indonesia melawan unggulan 3/4 Denmark. Pertandingan tersebut digelar di Ceres Arena, Aarhus, Denmark.
Setelah sukses mencukur Malaysia dengan kemenangan telak 3-0 di perempat final, tim Indonesia dalam pertandingannya di semifinal kembali mencatat kemenangan.
Dalam pertandingan melawan tuan rumah, Indonesia berhasil mengalahkan Denmark di hadapan pendukungnya sendiri dengan skor 3-1. Dengan hasil tersebut, Indonesia lolos ke final.
Partai pertama, Anthony Sinisuka Ginting di tunggal pertama kalah dari Viktor Axelsen. Ginting kalah dua set langsung dari Viktor Axelsen dengan skor 9-21, 15-21 dalam waktu 46 menit. Kedudukan 1-0 untuk Denmark.
Partai kedua, pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamulyo di ganda pertama berhasil membalas.
Marcus/Kevin menang rubber set atas Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dengan skor 21-13, 10-21, 21-15 setelah bertarung hampir satu jam. Indonesia menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Partai ketiga, Jonatan Christie di tunggal kedua berhasil mencatat kemenangan. Jojo menang rubber set atas Anders Antonsen dengan skor 25-23, 15-21, 21-16 dalam waktu satu jam 40 menit. Indonesia unggul dengan kedudukan 2-1.
Partai keempat, pasangan Fajar Alvian/Muhammad Rian Ardianto di ganda kedua menjadi penentu kemenangan. Fajar/Rian menang dua set langsung dari pasangan Mathias Christiansen/Frederik Sogaard dengan skor 21-14, 21-14 setelah bertarung selama 38 menit.
Indonesia akhirnya menang cukup telak dengan kedudukan 3-1 dan melaju ke final untuk menghadapi China.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H