Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

GM Susanto Megaranto Kembali Bermain Remis dalam Piala Dunia Catur 2021

Diperbarui: 14 Juli 2021   21:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Dok: worldcup.fide.com)

Di babak pertama (128 besar) FIDE World Cup 2021, game kedua yang dimainkan hari Selasa (13/7/2021), GM Susanto Megaranto (2550) kembali ditahan remis oleh GM Ehsan Ghaem Maghami (2547) dari Iran. Hasil remis ini merupakan remis yang kedua setelah di game pertama kemarin, GM Susanto Megaranto juga mencatat hasil remis.

Kedudukan akhir menjadi 1-1 sehingga untuk memastikan pecatur yang lolos ke babak kedua (64 besar) harus ditambah dengan satu tiebreaks. Penampilan GM Susanto Megaranto di FIDE World Cup 2021 merupakan yang keempat kalinya. Dalam tiga kali partisipasi sebelumnya GM Susanto Megaranto selalu terhenti di babak pertama.

Sementara itu, IM Mohamad Ervan (2356) kembali mengalami kekalahan dari GM Nodirbek Abdusattorov (2634) dari Uzbekistan. Bahkan sepertinya IM Mohamad Ervan tidak hadir di arena pertandingan, karena lawannya hanya menjalankan satu Langkah kemudian dinyatakan menang. Kemungkinan IM Mohamad Ervan dinyatakan kalah W-O karena mengalami masalah yang belum jelas.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline