Lihat ke Halaman Asli

Dr. Raiders Salomon Marpaung.

Guru Olahraga Purna Tugas

WIM Chelsie Monica Ignesias Sihite Berhasil Meraih Norma WGM Chess Tournament 2019

Diperbarui: 25 Juni 2019   09:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi:jogja.tribunnews.com

PB Percasi bekerjasama dengan PT. Japfa Comfeed tanggal 13 s/d tanggal 21 Juni yang lalu menyelenggarakan turnamen catur dengan titel "Japfa Grand Master & Women Grand Master Tournament" yang dilaksanakan di Hotel Grand Inna Garuda Yogyakarta.

Turnamen tersebut mempertandingkan dua kategori, yaitu kategori Grand Master dan kategori Women Grand Master. Untuk kategori Women Grand Master diikuti oleh 12 peserta dari 7 negara (Prancis, Georgia, Indonesia, India, Rumania, Singapura dan Vietnam), enam diantaranya dari Indonesia yaitu WIM Chelsie Monica Ignesias Sihite dengan elo rating (2212), WIM Dewi AA Citra (2205), WFM Umi Fisabillilah (2201), WFM Monica Putri Wigustira (2151), dan WFM Nurdin Tammi Nasuha (2125).

Dari 12 peserta yang berpartisipasi, semuanya sudah menyandang gelar internasional (dua WGM, dua IM, empat WIM, dan empat WFM). Setelah menyelesaikan 11 babak, WIM Luong Phuong Hanh (2271) dari Vietnam keluar sebagai juara dengan meraih point delapan.

Dikuti pecatur Georgia WGM Tsatsalashvili Keti (2356) juga dengan point delapan sama dengan perolehan WIM Luong Phuong Hanh yang harus puas di posisi dua karena kalah Tie Break 2 dari Hanh dengan perbandingan 37,25-36,25. Disusul di urutan ketiga IM Milliet Sophie (2415) dari Prancis sukses meraih posisi ketiga dengan point tujuh setengah.

Posisi terbaik yang diraih pecatur Indonesia selaku tuan rumah adalah posisi kelima yang diraih oleh pecatur muda WIM Chelsie Monica Ignesias Sihite dengan point tujuh, hasil dari empat kali menang, enam kali remis dan hanya satu kali kalah.

Dengan hasil tersebut, WIM Chelsie Monica yang berusia 24 tahun berhasil meraih norma Women Grandmaster, gelar internasional tertinggi untuk pecatur wanita. WIM Chelsie Monica selain sukses meraih norma WGM yang kedua, juga berhasil menambah nilai Elo Ratingnya sebanyak 40,4 point.

Hasil pecatur Indonesia lainnya masih cukup baik, yaitu pecatur muda berusia 25 tahun WIM Dewi AA Citra, berhasil menambah nilai Elo Ratingnya sebanyak 32,6 point. Kemudian pecatur belia berusia 19 tahun WFM Umi Fisabillilah berhasil meraih norma Women International Master. WFM Umi Fisabillilah selain sukses meraih norma WIM, juga berhasil menambah nilai Elo Ratingnya sebanyak 24,8 point.

Dengan hasil yang diraih Umi, ia hanya membutuhkan 1 kali lagi norma WIM untuk memenuhi syarat mendapatkan gelar WIM. Norma WIM yang pertama didapat Ummi pada JAPFA Chess Festival tahun lalu di Jakarta. Untuk menyandang gelar WIM, Ummi harus meraih tiga kali norma WIM dan itu ia targetkan diraih pada Kejuaraan catur pelajar ASEAN di Solo yang menurut rencana akan diselenggarakan Juli tahun ini.

Keberhasilan para pecatur muda Indonesia ini membuktikan bahwa pecatur Indonesia memiliki potensi yang bisa diandalkan utuk meraih gelar Internasional yang lebih tinggi asalkan banyak diberi kesempatan untuk mengikuti kejuaraan di Mancanegara untuk meningkatkan elo ratingnya. Semoga semakin sukses.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline