Dua wakil Indonesia yang lolos ke babak semi final Perodua Malaysia Masters 2019, berhasil mempertahankan peluang untuk meraih gelar setelah meraih kemenangan atas lawan-lawannya di babak semi final.
Di sektor ganda putra, pasangan unggulan pertama Marcus/Kevin yang di babak semi final dikeroyok tiga pasangan ganda putra tuan rumah, lolos ke babak final setelah menang dua set langsung atas pasangan Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan skor 21-18 24-22.
Di babak final besok (Minggu, 20/1/2019), Marcus/Kevin akan berhadapan dengan pasangan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi. Marcus/Kevin berpeluang besar untuk tampil sebagai juara karena berdasarkan catatan head to head, belum pernah kalah dari tiga kali pertemuan sebelumnya.
Berikutnya di sektor ganda putri, pasangan unggulan keempat Greysia/Apriyani berhasil lolos dari kepungan tiga ganda putri Jepang sehingga melaju ke babak final setelah menang rubber set atas pasangan unggulan kedua Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi degan skor 20-22 21-13 dan 21-19.
Di babak final, Greysia/Apriyani akan berhadapan dengan lawan terberat pasangan unggulan pertama Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Greysia/Apriyani harus bekerja keras untuk tampil sebagai juara karena berdasarkan catatan head to head, masih tertinggal 2-5 dari tujuh kali pertemuan sebelumnya.
Semoga kedua wakil Indonesia ini mampu meraih gelar juara, untuk menambah koleksi gelar yang sudah dihasilkan seperti di Thailand open 2019, selamat berjuang.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI