Lihat ke Halaman Asli

Rahmi Hafizah

Seorang ibu yang memiliki 2 anak

Kue Lebaran Khas Betawi

Diperbarui: 26 Juni 2015   13:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Parenting. Sumber ilustrasi: Freepik

Kemarin sore setelah selesai masak untuk buka puasa ibu memintaku untuk menggoreng Rengginang. Hmm, Jadi ingat tradisi dirumah jika setiap lebaran tiba, ibu pasti membuat rengginang dan kue khas betawi lainnya sendiri.

Sudah beberapa lebaran Kue-kue lebaran ibu cukup membeli. Mubazir tidak pernah tersentuh ketika tamu berkunjung ke rumah, mungkin karena di setiap rumah biasanya kue yang disajikan sama, yaitu nastar, kacang, semprit, kastengel dan kue-kue lainnya.

Tapi khusus untuk kue-kue khas betawi Rengginang, manisan kolang kaling (beluluk), tape temannya uli karena setiap buat uli ibu tidak pernah berhasil. Alasannya karena tidak ada yang menumbuk ulinya, dulu jika kami (anak-anak ibu) jika disuruh menumbuk pas adzan pasti lari meninggalakan ulinya, alhasil ulinya tidak jadi, hehehehhe maafkan kami ya bu.

Rengginang, makanan yang terbuat dari ketan hitam atau putih ini bisa dibuat dalam rasa manis maupun asin. Namun dirumah kami terbiasa membuat dengan rasa asin karena lebih nikmat dilidah selain rasanya yang renyah, rengginang mentah juga bisa tahan lama.

Resep :

Bahan:

  • 1 kg beras ketan direndam dengan air selama semalaman.
  • Udang kering secukupnya, dihaluskan
  • 1 sendok teh terasi
  • 1,5 sendok makan garam
  • 400 cc air

Cara

  • Ketan dikukus selama 30 menit, kemudian angkat.
  • Aroni ketan dengan 400 cc air yang telah dicampur dengan gilingan udang kering, terasi dan garam.
  • Ketan dikukus kembali sampai matang (kira-kira 1 jam).
  • Ambil 1 sendok makan ketan kemudian pipihkan di tampah (dibuat bulatan kecil/sesuai selera) .
  • Jemur ketan tadi yang telah dicetak sampai kering.
  • Setelah kering siap untuk digoreng.

[caption id="attachment_240792" align="aligncenter" width="343" caption="ncc-indonesia.com"][/caption]

Manisan kolang-kaling ada yang menyebutnya dengan beluluk maupun buah atap, buahnya biasa dibuat juga untuk campuran dalam es campur maupun es buah. Rasanya enak apalagi jika ditambah es batu ketika memakannya hmm, yummy..

Resep :

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline