Lihat ke Halaman Asli

Membangun Chemistry! Mahasiswa KKM UIN Malang Ikut Berpartisipasi Dalam Kegiatan Pembinaan Kader Kesehatan Desa Randuagung

Diperbarui: 28 Desember 2022   09:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

Pada tanggal 26 Desember tahun 2022 telah diadakannya acara pembinaan kader kesehatan ibu-ibu PKK Desa Randuagung. Acara ini berlangsung pada pukul  08:00 waktu Indonesia barat yang bertempat di aula kantor Desa Randuagung. Acara ini dihadiri oleh kepala Desa Randuagung bersama dengan Ibu lurah, jajaran dan staf kantor Desa Randuagung, dan kader-kader kesehtan Desa Randuagung. Acara ini dilaksanakan oleh jajaran staf kantor Desa Randuagung yang dan PKK yang dibantu oleh mahasiswa-mahasiswa KKM kelompok 73 dan 74 UIN Malang.

Acara ini dipandu langsung oleh MC yang diawali dengan pembukaan dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonsesia Raya dan mars hidup sehat. Sambutan-sambutan meruapakan rangkaian acara yang kedua. Sambutan pertama di isi oleh Kepala Desa Randuagung dalam sambutannya beliau berpesan kepada seluruh kader-kader kesehatan Desa Randuagung untuk membimbing para mahasiswa KKM dalam setiap kegiatan yang berkaitan dengan kegiatan PKK Desa Randuagung. Sambutan kedua di isi oleh Ibu Kepala Desa Randuagung yang dalam sambutannya memberikan semangat kepada kader keseahatan Desa Randuagung untuk terus berkontribusi dalam kesehatan masyarakat di Desa Randuagung.

Acara dilanjutkan dengan sosialisasi-sosialisasi mengenai kesehatan. Sosialisasi yang pertama di isi oleh Dr. Syifa yang bertugas di puskesmas Adimulyo. Materi yang disampaikan yaitu mengenai Hipertensi (tekanan darah tinggi). Dalam sosialisasinya Dr. Syifa mengingatkan kepada seluruh kader kesehatan Desa Randuagung untuk menjaga pola makan, mengontrol berat badan, menghindari olaharaga yang berat, dan menghindari rokok untuk mencegah terjadinya Hipertensi. Lanjut beliau menjelaskan tentang komplikasi dari Hipertensi tersebut diantaranya, penyakit jantung, ginjal, rematik, dan juga stroke. Diakhir materi Dr. Syifa mengajak seluruh kader kesehatan Desa Randuagung untuk rajin periksa kesehatan secara rutin, dan apabila memiliki berat badan yang over dianjurkan untuk diet dengan gizi yang seimbang.

Sosialisasi selanjutnya di isi oleh Ibu bidan Desa Randuagung. Dalam sosialisasinya Ibu bidan Desa Randuagung ingin mendengarkan keluhan-keluhan dari kader-kader kesehatan Desa Randuagung. Banyak sekali keluhan yang di sampaikan, mulai dari kekurangan alat timbang badan, pengukur tinggi badan dan masih banyak lagi. Dari setiap keluhan itu Ibu bidan Desa Randuagung memberikan solusi dan akan ditindak lanjuti kedepannya.

Acara selanjutnya yaitu pemberian penghargaan dari kader kesehatan Desa Randuagung kepada Bidan Desa Randuagung. Dilanjutkan dengan pemberian alat timbang berat badan kepada setiap cabang kader kesehatan Desa Randuagung sekaligus pemberian insentif kepada seluruh kader kesehatan Desa Randuagung. Acara di akhiri dengan voting design seragam kader kesehatan Desa Randuagung dan dilanjutkan dengan foto bersama dengan Mahasiswa KKM UIN Malang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline