Di era kemudahan mengakses informasi melalui banyak saluran media digital saat ini, saya melihat fenomena baru yang mungkin sebenarnya sudah terjadi dalam beberapa tahun terakhir di sekitar, yakni berkurangnya penonton televisi dan bertambahnya penonton atau viewer YouTube. Dan ini bukan hanya terjadi di Indonesia tetapi juga terjadi di banyak belahan dunia lainnya.
Pemirsa televisi lambat laun akan berkurang dan digantikan oleh layanan digital video streaming seperti You Tube. Contoh kecil, di rumah saya dengan tiga anak saya yang berumur 8, 6, dan 5 tahun adalah pemirsa setia You Tube.
Setiap hari mereka tonton dibandingkan televisi flat 60 inci yang sering terabaikan dari pandangan anak-anak begitu juga dengan anak-anak tetangga sekitar rumah saya, dan anak-anak keluarga besar serta anak-anak di kantor mereka semua adalah pemirsa you tube bukan pemirsa setia televisi lagi.
Padahal kadang saya perhatikan acara yang mereka tonton di You Tube melalui layar smartphone android kurang lebih sama dengan yang ditayangkan di televisi seperti upin-ipin, litte ponny, doraemon, dan beberapa kartun anak-anak lainnya
Tetapi para bocah itu lebih tertarik menyaksikannya di layar kecil 6 inci smarphone dibandingkan layar televisi yang lebih besar, bahkan mereka bisa berebut smartphone untuk menonton channel di You Tube daripada berebut remote tv yang makin sering mereka abaikan .
Kenapa mereka lebih tertarik menonton You Tube daripada menonton TV?
Jawabannya rata-rata anak-anak tersebut adalah sama, karena You Tube menyediakan tontonan apa yang ingin mereka lihat dan apa yang mereka mau dan ingin diketahui. Bahkan mereka bisa jadi pemain di channel tersebut.
Lebih dari itu mereka bisa unggah video yang mereka buat untuk di-share ke banyak channel. Berbeda dengan acara TV yang mungkin akan menonton karena jadwalnya sudah tersusun sesuai agenda.
Pilihan acara yang terbatas apa yang sedang ditayangkan, sedangkan di You Tube anak-anak bisa melihat apa yang ingin mereka lihat dalam hitungan detik, karena ada jutaan video dari beragam jenis genre yang diupload di You Tube setiap harinya.
Apakah Anda masih ingat saat Presiden Joko "Jokowi" Widodo melakukan kunjungan ke Pekanbaru, Riau, untuk merayakan Hari Anak Nasional 2017, Juli lalu? Kala itu ada satu momen yang membuat Presiden ke-7 RI itu tertawa terpingkal-pingkal.
Tepatnya, saat ia menanyai bocah bernama Rafia Fadila, siswa kelas VI SDN 36 Pekanbaru, Riau, cita-citanya kelak.