DUHAI ANAK
Karya Rahman Arifin
Dunia dipundakmu
Begitu ringan kau ajak tertawa
Lenganmu memanjang menjangkau harapan dan cita citamu
Ku dorong dengan penuh semangat agar engkau tak surut
Samudra di dadamu belum meluas
Aku bentangkan dengan gelombang dan badai
Jelajahi duniamu dengan penuh keberanian
Karena engkau akan hidup pada jaman
yang dipenuhi tantangan dan rintangan
Disini kau ditempa dalam pelukanku
Serasa tak mau kulepas
Tapi kamu harus berlayar menjauh mengelilingi dunia
Untuk kembali ke cinta kasihku dan menebarkannya
Satu pesanku
Jangan kau pernah tinggalkan salatmu
Karena itu adalah pegangan hidupmu
Sampai ajal menjemputmu
Kuningan, 23 November 2022