Lihat ke Halaman Asli

Rahmadi Salman

ikhtiar untuk terus menginspirasi

PSBB, Aktifkan BDR yang berpola

Diperbarui: 17 September 2020   06:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Ketika PSBB diberlakukan kembali maka yang terpenting bagi saya adalah kegiatan Belajar Dari Rumah (BDR) agar tetap dilaksanakan dan upaya yang efektif dan berpola. 

Bagaimana praktiknya BDR yang efektif dan berpola? Tentu hal ini dilakukan oleh seorang guru, merencanakan dan merancang sistem pembelajaran yang efektif dan berpola tersebut. 

Selama ini, banyak orangtua galau dan mengeluh banyaknya tugas yang diberikan oleh gurunya selama BDR ini, baik pagi sampai malam hari sehingga ini akan memberikan efek bagi kekebalan tubuh bagi anak karena si anak tidak bahagia, tidak enjoy selama berada di rumahnya.

PSBB ya PSBB yang penting sebagai orangtua juga bisa mendukung berbagai kegiatan belajar anak di rumah, walaupun berada dalam keterbatasan ekonomi karena terdampak Covid-19 ini.  

Sebagai orangtua juga harus mampu memahami kondisi ini, proses belajar anak selama di rumah dan dampingi mereka belajar, jangan hanya bisa menyalahkan kepada pihak sekolah. Rasakan betapa sulitnya mendidik anak, betapa pentingnya seorang guru bagi anak-anak kita. 

Bayangkan ketika di sekolah, seorang guru hanya diberikan beban tugas mengajar satu mata pelajaran, sedangkan di rumah orangtua akan dihadapkan dengan segudang mata pelajaran menjadi full teacher.

Oleh karena itu, sebagai guru lakukan Pembelajaran yang efektif dan berpola jangan membebani anak-anak selama BDR ini sehingga anak tetap bahagia selama di rumah dan kekuatan imun tubuh nya tetap stabil. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline