Lihat ke Halaman Asli

rahmadwi3

mahasiswa

Dema FDK UIN SUSKA RIAU Peduli Palestina

Diperbarui: 26 Desember 2023   22:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

PEKANBARU, 26 DESMBER 2023- Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi (Dema FDK) UIN SUSKA RIAU Melakukan penggalangan dana untuk membantu rakyat Palestina yabg saat ini sedang dilanda kritis kemanusiaan.


Aksi penggalangan dana yang dikoordinatori oleh Rafil Akbar selaku Ketua Dema FDK mengungkapkan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap sesama.


"Kami sangat prihatin atas musibah yang menimpa Palestina, dan mengutuk serangan Israel yangbtelah menewaskan anak-anak dan menghancurkan fasilitas umum." kata Rafil


"Alhamdulillah pada Senin, 13 November 2023 terkumpul dana sebesar Rp. 2.600.000, waktu penggalangan dimulai dari pukul 17.00-18.00 Wib, di Simpang Empat Pasar Pagi Arengka, Pekanbaru."


"Penggalangan kedua kami laksanakan pada Jum'at, 17 November 2023 terkumpul dana sebesar Rp. 900.000, waktu penggalangan dana dimulai pada pukul 17.30-18.00 Wib, di Simpang Pasar Pagi Arengka, Pekanbaru."


Saat ini, donasi yang sudah terkumpul telah diserahkan ke Human Initiative Riau. Nantinya, disalurkan ke Palestina. Untuk informasi lebih lanjut kunjungi Human-initiative.org


"Atas donasi ini, kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang sudah berdonasi."

Tentang DEMA FDK

DEMA FDK atau Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Dakwah dan Komunikasi merupakan
organisasi kemahasiswaan yang bertujuan untuk menyalurkan aspirasi mahasiswa,
mengembangkan minat dan bakat mahasiswa, serta sebagai perpanjangan tangan dari Pimpinan
Fakultas kepada mahasiswa FDK.

Tentang HI

Human Initiative (HI) adalah organisasi kemanusiaan dengan visi menggerakan kebaikan untuk memartabatkan manusia. Didirikan di Indonesia pada 10 Desember 1999, Human Initiative menjalankan strategi Teori Of Change (TOC) dan fokus kepada dampak positif program pemberdayaan masyarakat, program perlindungan anak, serta manajemen kebencanaan dan tanggap darurat. Human Initiative memiliki wilayah operasi di 13 cabang dalam negeri dan 3 cabang di luar negeri serta memiliki representatif di 13 negara. Dalam menjalankan operasinya, Human Initiative didukung oleh legalitas baik dalam dan luar negeri di antaranya dari Kementerian Sosial, UN-ECOSOC, Europe Aid, serta jejaring 3000 relawan yang tergabung dalam komunitas (HIVE – Human Initiative Volunteer Energy) dan tersebar di seluruh Indonesia.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline