Lihat ke Halaman Asli

FItri Rahayu

Mahasiswi akhir Pendidikan Bahasa Jerman di Universitasi Pendidikan Indonesia

39. Pfennig-Basar Sebagai Perwujudan SDGs di Jerman

Diperbarui: 7 Maret 2023   03:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok Pribadi

Kerja Kuliah Nyata (KKN) Tematik Universitas Pendidikan Indonesia bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung kepada mahasiswa dalam menghadapi berbagai tantangan di lapangan dan menumbuhkan kesadaran dan tanggung jawab sosial, khususnya dalam mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs). 

SDGs adalah tujuan global yang ditetapkan oleh PBB untuk mencapai pembangunan berkelanjutan hingga tahun 2030. SDGs terdiri dari 17 tujuan dengan 169 target yang berkaitan dengan bidang lingkungan, sosial, dan ekonomi. Tujuan dari SDGs adalah untuk mengurangi kemiskinan, mengatasi ketimpangan, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan lingkungan hidup.

cr: www.facebook.com/Pfennigbasar

Kegiatan bazar barang second hand telah menjadi tren di berbagai negara dan banyak digunakan sebagai cara untuk mengurangi sampah dan mendukung keberlanjutan lingkungan. 

Der Pfennig-Basar adalah acara bazar besar-besaran yang diusung oleh organisasi DAFAK dan diadakan tiap tahunnya di Mannheim. Pfennig-Basar ke 39 ini diadakan pada 16-18 Februari 2023. 

Bazar second hand ini menjual berbagai jenis barang seperti dekorasi rumah, barang elektronik, pakaian, mainan, buku, peralatan rumah tangga, dan masih banyak lagi. 

Barang dijual dengan harga relatif murah, yaitu sekitar 0,20 - 7 euro saja. Barang-barang yang dijual merupakan barang sumbangan dari masyarakat yang dikumpulkan pada 11-13 Februari 2023.  

Visi dari organisasi DAFAK adalah membantu kesejahteraan masyarakat. Sebagian dari barang yang didonasikan oleh masyarakat disumbangkan langsung kepada korban bencana alam gempa bumi di Turki dan Suriah. Tidak hanya itu, seluruh uang yang dihasilkan dari penjualan selama bazar berlangsung turut disumbangkan. Masyarakat Jerman menyambut hangat kegiatan ini. Banyak pihak yang menyumbangkan barang-barang dan berbelanja di 39. Pfennig-Basar.

cr: www.facebook.com/Pfennigbasar

cr: www.facebook.com/Pfennigbasar

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline