Lihat ke Halaman Asli

Mencari Pasangan yang Tepat Berdasarkan Sosok Calon Gubernur DKI Jakarta

Diperbarui: 14 Februari 2017   05:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Instagram Agus Yudhoyono

Nggak bisa dipungkiri kalau Pilkada tahun 2017 ini benar-benar berbeda dari tahun sebelumnya. Selain melibatkan generasi millenial sebagai pemilih untuk pertama kalinya, perbedaan background dari ketiga pasangan calon (paslon) bikin hype Pilkada makin terasa. Hal itu bikin para pemilih harus selektif dalam menggunakan hak suaranya. Eits, nggak Cuma selektif dalam menentukan masa depan Jakarta, tapi ketiga sosok paslon juga bisa dijadikan standar dalam memilih pasangan, loh! Seperti apa, sih? Yuk, simak analisa kami!

  • Agus Harimurti Yudhoyono

Penggemar drama Korea Descendants of the Sun pasti tahu betul sosok Yoo Si Jin. Kapten romantis pemilik senyum manis ini bukan Cuma ahli senjata dan straetgi, tapi juga tahu betul cara memikat hati wanita. Dalam Pilkada kali ini, sosok Agus Harimurti Yudhoyono atau yang dikenal dengan Agus nggak bisa lepas dari dunia militer. Apalagi Agus baru saja melepas seragam dan jabatannya demi maju sebagai calon gubernur.

So, apa persamaan antara Yoo Si Jin dan Agus?

Kalau Yoo Si Jin pandai merangkai kata untuk membuat Kang Mo Yeon jatuh hati, Agus cukup cerdas mempresentasikan program-programnya. Meskipun program yang ditawarkan lumayan kontroversial seperti ‘menggeser’ pemukiman hingga bantuan miliaran rupiah ke tiap RT dan RW, namun Agus tetap pede mempresentasikan programnya dengan rangkaian kata yang terdengar indah dan menjanjikan.

Buat kamu yang masih jomblo, jangan ragu untuk membuka hati buat orang-orang yang menawarkan hal-hal baru. Meskipun Ia memiliki banyak hal berbeda yang bagi kita terdengar konyol, nggak ada salahnya loh untuk menerima apa adanya.

  • Ir. Basuki Tjahja Purnama MM

cnnindonesia.com

Sosok yang berhasil mendatangkan tujuh juta massa (katanya, sih!) ke Monas ini memang luar biasa. Nggak cuma kuat mental dan penuh keberanian untuk tetap mencalonkan diri sebagai gubernur, tapi Ir. Basuki Tjahja Purnama MM atau yang biasa disapa Ahok juga punya strategi matang yang pernah diimplementasikan ketika Ahok menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta.

Tanpa dibalut kata-kata manis yang penuh janji, Ahok dikenal to the point dan langsung turun aksi. Sikapnya yang tegas kadang berbalikan dengan gayanya yang blak-blakan dan humoris. Seperti tariannya yang spontan dilakukan pada debat kedua, yang dimaksudkan untuk memisahkan cawagub nomor urut 1, Sylvi dengan cagub bernomor urut 3, Anies Baswedan.

Girls! Jangan takut untuk memulai hubungan dengan orang yang terlihat gahar diluarnya. Karena sebagai manusia, doi pasti juga punya sisi humoris yang bikin hubungan kalian jadi makin istimewa. Psst, orang-orang dengan sikap yang nggak jauh beda dari Ahok ini juga pastinya cocok dijadikan teman hidup, loh! Soalnya, doi pandai merancang masa depan. Cihuy!

  • Anies Baswedan

reanhidayat.wordpress.com

Dikenal esebagai mantan rektor Universitas Paramadina dan mantan Menteri Pendidikan, Anies tampil cemerlang sejak kemunculannya sebagai calon gubernur DKI Jakarta bernomor urut 3. Meski memiliki latar belakang pendidikan, namun hal itu tidak menutup kemungkinan bagi Anies untuk memahami bidang-bidang pembangunan kota lain. seperti ekonomi, kesehahan, hingga infrastuktur.

Anies juga dikenal memiliki kepribadian yaung tenang dan kalem. Lihat aja caranya menjawab pertanyaan serta menyampaikan argumennya ketika debat. Atau ketika beliau menyapa warga. Terlihat banget kan seberapa ramah calon gubernur kita ini?

Memilih lelaki dengan kepribadian seperti Anies memang termasuk ‘jalur aman’. Bukan hanya memiliki pembawaan tenang, Anies lekat dengan imej pria penyayang. Lihat saja caranya menjaga hubungan dengan putra-putrinya. Sangat dekat! So, siap untuk memilih, girls?

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline