Lihat ke Halaman Asli

Radiansyah

Penulis

Tayang 12 Oktober 2023, Anime Dr. Stone: New World Part 2 Rilis Trailer Terbaru

Diperbarui: 26 Agustus 2023   14:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tayang 12 Oktober 2023,  Anime Dr. Stone: New World Part 2 Rilis Trailer Terbaru (Youtube/ Toho Animation)

Anime Dr. Stone: New World Part 2  telah merilis trailer terbaru di kanal Youtube Toho Animation Sabtu, 26 Agustus 2023 bersama dengan perilisan trailer tersebut mengumumkan tanggal penayangannya yaitu Kamis, 12 Oktober 2023.

Selain itu juga lagu opening dari  Dr. Stone: New World Part 2  akan dibawakan oleh Ryujin Kyo dengan judul Haruka sedangkan untuk lagu endingnya akan dibawakan oleh Anly dengan judul Suki ni Shina Yo.

Pengumuman tersebut disampaikan dalam acara khsusus yang dihadiri oleh para pemeran Dr. Stone: NEW WORLD yang dimana disiarkan langsung melalui kanal Youtube Toho Animation dan para pemeran yang hadir diantarannya Yusuke Kobayshi yang berperan sebagai Senku, Ryota Suzuki yang berperan sebagai Ryusui, Kengo Kawanishi yang berperan sebagai Gen, Gen Sato yang berperan sebagai Chorme, dan Kensho Ono yang berperan sebagai Ukyo.

Dr. STONE sendiri adalah anime yang didasarkan pada manga yang ditulis Riichirio Inagaki dan diilustrasikan oleh Boichi Manga ini terdiri 232 chapter.

Dr. STONE sendiri menceritakan suatu hari yang menentukan dimana seluruh umat manusia ketakutan oleh kilatan cahaya yang menyilaukan. Setelah beberapa tahun, siswa sekolah menengan bernama Taiju terbangun dan menemukan dirinya tersesat dalam dunia patung. Namun, dia tak sendirian! Temannya yang pencita sains, yaitu Senku sudah aktif selama beberapa bulan dan dia mempunyai rencana besar untuk memulai peradaban dengan kekuatan dari sains!.***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline