Lihat ke Halaman Asli

Radhar Restoe

Penikmat Kopi

Manfaat Kehadiran Multimedia bagi Individu, Kelompok, dan bagi Diri Sendiri

Diperbarui: 9 Oktober 2021   10:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Inovasi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Multimedia terdiri dari dua kata secara bahasa, yaitu multi dan media. Multi artinya banyak dan media artinya sesuatu yang digunakan untuk menyampaikan pesan. Jadi pengertian multimedia adalah adanya perantara pesan yang terdiri dari 1 elemen atau banyak elemen.

Sedangkan dalam definisi lain, multimedia adalah sarana komunikasi yang mengintegrasikan teks, grafik, gambar diam dan bergerak, animasi audio dan media lain. Dengan kata lain pengertian multimedia adalah gabungan dari teks, gambar, animasi, audio atau video yang dikombinasikan untuk menghasilkan output tertentu berupa informasi yang menarik atau hal lainnya.

      Multimedia banyak sekali manfaatnya bagi individu, kelompok atau organisasi dan bagi diri sendiri. Berikut penjabaran sederhana dari manfaat multimedia tersebut :

  • Individu

Kehadiran multimedia bagi individu, individu bisa dengan mudah mengakses berita/info terkini ataupun yang sudah-sudah dengan cepat karena multimedia sangat efektif untuk mencari berita/info tersebut. Apalagi di era zaman sekarang,masyarakat jarang sekali melihat tv tapi lebih sering membuka HP. Hanya melalui HP saja, sekarang informasi bisa langsung diakses dengan sangat cepat.

  • Kelompok/Organisasi

Kehadiran multimedia bagi kelompok/organisasi dapat digunakan oleh sekelompok orang yang biasa bermain games atau biasa disebut gamers. Dengan adanya multimedia mereka bisa bermain bersamaan secara online. Dengan seiring berkembangnya jaman juga, kini games tersedia audio visual dan audio yang bisa digunakan untuk berkomunikasi antar pemain.

  • Diri Sendiri

Bagi diri sendiri, multimedia sangat membantu pada masa pandemi ini untuk proses pembelajaran jarak jauh atau yang bisa disebut dengan daring, untuk medianya sendiri kita bisa menggunakan google meet atau zoom.

Demikianlah manfaat dari multimedia bagi individu, kelompok atau organisasi dan bagi diri sendiri. Semoga bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline