Lihat ke Halaman Asli

Pelaksanaan Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Pada Posisi Financial Control Officer

Diperbarui: 22 Juli 2024   08:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama Tim/dokpri 

Kampus Merdeka (MBKM) merupakan sebuah inovasi yang diciptakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan meluncurkan kebijakan untuk mentransformasi sistem pendidikan tinggi di Indonesia untuk menghasilkan lulusan yang lebih relevan. Diharapkan program ini menjadi salah satu cara untuk mencetak lulusan perguruan tinggi yang sejalan dengan perkembangan zaman, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, tuntutan dunia kerja dan dinamika masyarakat.

PT Bumitama Gunajaya Agro berperan sebagai perusahaan mitra yang menyediakan lowongan dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka, bidang Magang dan Studi Independen (MSIB). Penulis memutuskan untuk bergabung dengan PT Bumitama Gunajaya Agro sebagai Financial Control Officer. 

Pilihan ini didasarkan pada potensi besar yang ditawarkan oleh posisi ini dalam bidang kontrol keuangan. Banyak ulasan dari pemagang sebelumnya yang menggambarkan pengalaman positif selama magang di perusahaan ini. Mereka mengungkapkan bahwa program magang di sini tidak hanya memperkaya keterampilan soft skill dan hard skill, tetapi juga memberikan kesempatan untuk terlibat langsung dalam pekerjaan nyata, yang sangat berguna untuk karier di masa depan.

Selama mengikuti program MSIB di PT Bumitama Gunajaya Agro, penulis ditempatkan di Financial Control Group Department, khususnya di HO & Operation Cost Control Department (HCC). Departemen ini memiliki fungsi utama dalam pengendalian biaya di seluruh wilayah operasional perusahaan. 

HCC bertanggung jawab atas berbagai program pengendalian biaya, termasuk kesadaran biaya di seluruh wilayah, penganggaran yang efektif, analisis sensitivitas, dan kalkulator biaya yang berdampak pada pengendalian biaya. Selain itu, departemen ini juga membuat laporan analisis biaya operasional dan analisis anggaran terhadap realisasi aktual untuk mengidentifikasi akar permasalahan.

Selama menjalani program magang, penulis mendapatkan banyak pengetahuan tentang aktivitas dan model bisnis di sektor perkebunan sawit secara langsung. Pengalaman ini sangat berharga karena memberikan pemahaman yang mendalam tentang manajemen melalui pekerjaan di HCC Department. Selain itu, penulis juga berhasil mengembangkan keterampilan soft skill dan hard skill yang diperlukan untuk dunia kerja. Melalui berbagai aktivitas yang penulis kerjakan, penulis merasa lebih baik untuk menghadapi tantangan di masa depan.

Program MBKM telah memberikan peluang besar bagi mahasiswa untuk belajar langsung tentang aktivitas bisnis di perusahaan tertentu. Tujuan dari program ini adalah agar mahasiswa dapat memperoleh pengalaman bekerja, menerapkan pengetahuan yang didapatkan di perkuliahan, dan meningkatkan keterampilan yang dibutuhkan di masa depan. penulis sangat bersyukur atas kesempatan ini dan yakin bahwa pengalaman ini akan sangat berguna untuk karier penulis di masa depan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline