Lihat ke Halaman Asli

Di Balik Bisnis Start-up Sayurbox

Diperbarui: 28 Februari 2021   21:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Berkembangnya teknologi begitu tinggi dan semakin canggih, di era 4.0 ini banyak sekali orang yang memanfaatkan teknologi dalam hidupnya. Mereka mulai memenuhi kebutuhan sehari-harinya hanya dengan mengoperasikan gadget yang mereka miliki. Mengingat saat ini kita bisa dengan mudah mendapatkan sesuatu yang kita inginkan hanya dengan gadget, seperti apabila kita lapar kita bisa memesan makanan dari rumah dan kemudian makanan tersebut diantar kerumah kita. Atau saat kita ingin berpergian sedangkan kita tidak memiliki kendaraan kita bisa mendapatkan pelayanan antar jemput dengan memesannya di gadget kita.

Para pencetus ide dan ahli teknologi juga terus berinovasi untuk membantu mewujudkan sistem yang dapat membantu manusia dalam memenuhi kebutuhan-kebutuhannya. Mereka melakukan observasi ke lapangan dan menemukan hal apa yang mungkin masih menyulitkan masyarakat dan bisa diatasi dengan teknologi.

Sebagai bentuk keprihatianannya terhadap perbedaan jarak harga dari petani ke para konsumen, Amanda Susanti mendirikan sebuah start-up yang bernama Sayurbox pada tahun 2016. Sayurbox adalah sebuah aplikasi yang memudahkan konsumen terutama ibu rumah tangga dalam berbelanja bahan-bahan masakan.

Tampilan Aplikasi Sayurbox

Di era pandemi covid-19 yang masih kita rasakan sampai sekarang, ada banyak orang yang takut untuk pergi ke luar rumah bahkan hanya untuk berbelanja kebutuhan pangan. Untuk itu sayurbox dapat menjadi solusi yang tepat. Hanya dengan menginstall aplikasi sayurbox, pengguna dapat langsung merasakan kemudahan yang disediakan oleh aplikasi ini saat berbelanja. Sayurbox akan mengirimkan produk langsung dari petani dalam waktu 24 jam.

Tujuan utama startup ini juga untuk membentuk ekosistem antara petani dan konsumen secara langsung dan diharapkan bisa meningkatkan pendapatan petani. Untuk saat ini, pengguna sayurbox kebanyakan berasal dari kalangan ibu rumah tangga, akan tetapi dilihat dari situs web nya, Sayurbox berusaha untuk menjangkau bisnis katering, restoran, dan pemesanan dalam volume jumlah besar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline