Fly Over Djuanda adalah akses penghubung Surabaya dan Sidoarjo menuju Bandara Internasional Juanda ataupun sebaliknya. Fly Over yang berlokasi di Kabupaten Sidoarjo dan memiliki total panjang jembatan 858 meter, yang terdiri dari FO A (Sidoarjo -- Juanda) dengan panjang 435 meter dan FO B (Juanda-Surabaya) dengan panjang 423 meter.
Berdasarkan usulan Menteri Basuki, yang semula FO ini bernama Aloha diganti menjadi FO Djuanda karena pada sisi baratnya terdapat Monumen Ir. Djuanda. Tujuan pembangunan FO ini guna memperlancar arus lalu lintas dari dan menuju Bandara Internasional Juanda serta menungkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar. Progres kumulatif pada pekerjaan pembangunan Fly Over Djuanda sudah mencapai 75,468% pembangunannya dan ditargetkan dapat beroperasi jelang libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H