Lihat ke Halaman Asli

Jogging Santai di Taman yang Sejuk

Diperbarui: 19 Januari 2024   13:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

JAKARTA -- 18 JANUARI 2024, Jogging merupakan salah satu bentuk olahraga dengan aktivitas berlari santai yang  sangat bermanfaat bagi tubuh jika rutin dilakukan. Jogging juga bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja. Salah satu tempat yang nyaman untuk ber jogging adalah di taman.

Di Jakarta Selatan, tepatnya di daerah Kebagusan terdapat sebuah taman yang terletak di daerah pemukiman penduduk dan sangat terhindar dari polusi kendaraan, jadi taman ini sangat cocok sekali untuk berjogging atau olahraga lainnya ataupun melakukan aktivitas seperti bersantai atau berkumpul dengan orang terdekat. Dimana lagi kalau bukan di Taman Dadap Merah, yang tepatnya berada di Jalan Kebagusan Dalam, Kebagusan, Ps. Minggu, Jakarta Selatan.

Taman Dadap Merah menjadi salah satu tempat yang direkomendasikan untuk masyarakat yang ingin berolahraga ataupun bersantai. Dengan berolahraga di alam terbuka yang banyak pepohonan dan udara yang sejuk, aktivitas ini bisa membuat paru-paru atau pernafasan menjadi sehat. Pengunjung yang ingin berkunjung kesini tidak akan dikenakan biaya masuk, lebih tepatnya masuk ke Taman Dadap Merah gratis.

Taman Dadap Merah berdiri dan diresmikan sejak tahun tahun 2012 lalu, taman ini memiliki luas tanah sekitar 20.000 m2, dilengkapi dengan banyak pohonan maupun tanaman.

Taman ini sangat cocok sekali untuk berolahraga, karena disini tersedia jogging track yang sering sekali dilakukan untuk pengunjung berolahraga. Selain untuk berjogging, jogging track juga bisa untuk bersepeda atau berjalan santai.

Tidak hanya jogging track, di Taman Dadap juga tersedia teman bermain anak-anak seperti ayunan. Jadi bagi para pengunjung yang memiliki anak kecil, Taman Dadap sangat pas sekali untuk menjadi tempat bermain di alam.

Selain itu di Taman Dadap juga tersedia gazebo, biasa nya tempat ini di gunakan untuk berkumpul jika ada komunitas yang melakukan acara ataupun dijadikan tempat untuk sekedar berkumpul sambil menikmati cemilan dan pemandangan. Taman Dadap juga memiliki aliran sungai yang membuat bunyi air di sepanjang jalan aliran bisa menenangkan atau menyejukkan hati.

"saya lumayan cukup sering si dateng ke Taman Dadap, karena tempatnya kan deket banget ya sama rumah" ucap Yana, yang merupakan salah satu warga sekitar yang sedang beolahraga ke Taman Dadap. Yana juga menambahkan bahwa biasanya di pagi hari dia kesini untuk berolahraga seperti jogging atau berjalan santai.

"Karena rumah saya dekat sini ya, jadi kadang kalau ada acara dirumah, pasti saudara suka saya ajak ke Taman Dadap buat duduk di gazebo dan kita nanti bawa makanan ataupun minuman dirumah. Jadi sambil ngobrol-ngobrol menikmati cemilan" Ujarnya. Yana menjelaskan ketika sore hari, banyak warga sekitar yang membawa anak nya untuk datang ke Taman Dadap untuk sekedar mengajak bermain atau memberi anak nya makan, terkhusus yang memiliki bayi terkadang mereka datang dengan stroller atau kereta bayi.

Untuk kalian yang ingin berjogging atau berolahraga ataupun bersantai kalian bisa sekali datang kesini. Taman Dadap Merah buka setiap hari di jam 07:00 pagi sampai 18:00 sore. (Qonita Putri Aryani)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline