Lihat ke Halaman Asli

qonita fardillah

dosen PG PAUD Universitas Muhammadiyah Surabaya

Mahasiswa KKN 23 UM Surabaya Peduli Kesehatan Lansia, Senam Antihipertensi dan Posyandu Lansia di Desa Banyu Urip Kecamatan Ujungpangkah Gresik

Diperbarui: 17 Agustus 2024   12:12

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN 23 bersama warga lansia desa banyu urip kec.ujungpangkah gresik/dokpri

Tim Mahasiswa KKN Kelompok 23 Universitas Muhammadiyah Surabaya ikut sukseskan kegiatan pemeriksaan Kesehatan gratis untuk seluruh warga lansia di desa Banyuurip. Kegiatan ini berkolaborasi dengan Ponkesdes Banyuurip pada tanggal 13 Agustus 2024 yang bertempat di Musholla Muhyiddin Kaklak Banyuurip. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kesadaran lansia untuk tetap menjaga hidup yang sehat seiring bertambahnya usia. Pemeriksaan ini dapat digunakan sebagai renungan pentingnya arti kesehatan bagi masing-masing individu. Salah satunya bebas dari penyakit yang mengancam kesehatan diri serta orang-orang terkasih.

Kegiatan tersebut terdiri dari beberapa rangkaian yang dimulai dengan Senam Anti Hipertensi ( SENSASI ) yang dilanjutkan dengan penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan untuk seluruh lansia warga Banyuurip. Pemeriksaan kesehatan tersebut berupa cek tekanan darah, gula darah, asam urat, kolesterol serta pengukuran lingkar perut dan berat badan untuk mengetahui status gizi yang disesuaikan dengan anamnesis yang berisi tentang riwayat-riwayat yang dialami oleh lansia tersebut. Selain itu, Masyarakat juga mendapatkan konseling secara langsung terkait penanggulangan penyakit degenerative seperti hipertensi, diabetes mellitus ( DM ), asam urat, kolesterol dan sebagainya.

Lailatul Arifah, S.Kep., NS. selaku Ponkesdes Desa Banyuurip menyampaikan bahwa kegiatan cek Kesehatan ini dilaksanakan secara rutin tiap bulan untuk menanggulangi penyakit-penyakit yang terjadi pada lansia. "Kegiatan Posyandu Lansia dilaksanakan secara rutin di Banyuurip dengan tujuan untuk menanggulangi penyakit-penyakit lansia" terang beliau.

Kegiatan tersebut mendapatkan respon yang positif dari warga dan para peserta. "Saya senang ada mahasiswa KKN dari universitas muhammadiyah surabaya bisa membantu memeriksa kesehatan, saya jadi tahu penyakit yang saya derita". ungkap ibu siti. Warga lansia lainnya juga hadir dengan tampak antusias dalam mengikuti rangkaian kegiatan tersebut mulai dari senam hingga akhir pemeriksaan.

Harapannya dengan adanya kegiatan tersebut memberikan dampak positif bagi warga dalam upaya menjaga pola hidup sehat khususnya pada warga yang berusia lanjut dan menambah kesadaran semua lapisan masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline