Lihat ke Halaman Asli

Babak Pertama Davis Cup 2014

Diperbarui: 24 Juni 2015   02:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13912643141922798267

[caption id="attachment_319734" align="alignleft" width="300" caption="Negara-Negara Peserta Group Dunia Piala Davis 2014  Foto: http://pagina95.com/2013/09/18/se-sorteo-la-copa-davis-2014-argentina-debuta-con-italia/"][/caption]

Davis Cup 2014 sudah bergulir, bahkan beberapa negara sudah memainkan beberapa partai tunggal, baik negara yang tergabung dalam Group Dunia maupun Group I sampai dengan Group IV, termasuk Indonesia yang tergabung dalam Group II.

Untuk Group Dunia, kejuaran yang diselenggarakan oleh International Tennis Federation ini, diikuti oleh 16 negara kontestan, termasuk juara tahun lalu, Ceko, yang pada babak pertama berhadapan dengan Belanda.

Selain nama-nama negara yang secara tradisi langganan juara pada ajang ini, nama-nama petenis beken juga ikut berpartisipasi dalam kejuaraan ini. Sebut aja Roger Federer, Andy Murray, Tomas Berdych, Stanislas Wawrinka, dan petenis keren lainnya.

Keikutsertaan para petenis top dunia itu tidak lepas dari peran ATP (Association of Tennis Professionals) yang sejak tahun 2009 memberikan poin pada setiap pemain yang berpartisipasi dalam ajang ini. Bahkan ATP juga memberikan point bonus bagi pemain secara individual (baik tunggal maupun ganda) yang memenangkan pertandingan 8 kali pertandingan di Davis Cup pada tahun yang bersangkutan. Point-point tersebut tentu saja akan mempengaruhi rangking tenis dunia para pemain. Demikian bunyi “kitab suci” dalam Emirates ATP Rangkings angka IX. 9.04.

Babak pertama Piala Davis tahun ini akan belangsung dari tanggal 31 Januari sampai dengan 02 Februari 2014. Negara pemenang babak pertama akan melaju ke babak quarterfinals yang akan digelar pada tanggal 04 – 06 April 2014. Sedangkan negara peserta yang kalah pada babak pertama akan melakukan tanding play off agar tidak terlempar ke Group I. Negara perserta babak play off, selain negara-negara yang kalah pada babak pertama group dunia, adalah negara-negara yang menjadi juara pada masing-masing zona yang terbagi dalam 3 zona, Zona Amerika, Zona, Asia/Oseania dan Zona Afrika.

Bagaimana dengan Indonesia? Tahun ini, Indonesia tergabung pada Group II zona Asia/Oseania setelah pada tahun kemarin kalah dari China Taipe 5 – 0 pada babak play off untuk promosi ke Group I. Pada babak pertama, Indonesia yang bermaterikan David Agung Susanto, Elbert Sie, Wisnu Adi Nugroho dan Aditya Hari Sasongko dengan kapten Roy Therik, akan menjajal tuan rumah Kuwait yang masuk lagi ke group II setelah pada pertandingan play off tahun lalu, mengalahkan Syria 3-2.

Indonesia dan Kuwait pernah bertemu sebanyak 2 kali, dan semuanya dimenangkan oleh Indonesia.

Sampai berita ini ditulis, Indonesia ketinggalan 2 – 0 dari Kuwait setelah pada pertandingan tunggal pertama David Agung Susanto kalah straight set langsung dari Mohammad Ghareeb 3-6 3-6 dan 6-7(2-7), yang kemudian disusul dengan kekalahan Elbert Sie dari Abdullah Maqdes 3-6 4-6 6-4 dan 0-6. Pada pertandingan besok, akan mempertemukan ganda Indonesia, Wisnu Adi Nugroho/Aditya Hari Sasongko, melawan ganda Kuwait yang juga main ditunggal, Mohammad Ghareeb/Abdullah Maqdes. Pada hari berikutnya, akan mempertandingan tunggal David Agung Susanto melawan Abdullah Maqdes, dan Elbert Sie menantang Mohammad Ghareeb.

Sementara itu, hasil Group Dunia Piala Davis tahun 2014, untuk sementara sebagai berikut:

Ceko vs Belanda (1-1)

·R1 R. Stepanekvs R. Haase6-3 4-6 7-6(4) 2-6 1-6

·R2 T. Berdych vsI. Sijsling6-3 6-3 6-0

·R3L. Rosol/J. VeselyvsT. De Bakker/J. Rojer

·R4 T. Berdych vs R. Haase

·R5R. Stepanekvs I. Sijsling

Jepang vs Kanada (1-1)

·R1 K. Nishikori vsP. Polansky6-4 6-4 6-4

·R2 G. Soeda vs F. Dancevic4-6 6-7(2-7) 1-6

·R3 Y. Sugita/Y. Uchiyama vsD. Nestor/V. Pospisil

·R4 K. Nishikori vsF. Dancevic

·R5 G. Soeda vsP. Polansky

Jerman vs Spanyol (2-0)

·R1 P. Kohlschreiber vsR. Bautista Agut6-2 6-4 6-2

·R2 F. MayervsF. Lopez 7-6(6) 7-6(4) 1-6 5-7 6-3

·R3 D. Brands/T. Haas vsD. Marrero/F. Verdasco

·R4 P. Kohlschreiber vsF. Lopez

·R5 F. MayervsR. Bautista Agut

Prancis vs Australia (2-0)

·R1 R. Gasquet vsN. Kyrgios7-6(3) 6-2 6-2

·R2 J. Tsonga vsL. Hewitt6-3 6-2 7-6(2)

·R3J. Benneteau/G. MonfilsvsC. Guccione/L. Hewitt

·R4 R. GasquetvsL. Hewitt

·R5 J. TsongavsN. Kyrgios

Amerika vs Inggris (1-0)

·R1 D. Young vsA. Murray 1-6 2-6 3-6

·R2 S. Querrey vsJ. Ward

·R3 B. Bryan/M. BryanvsC. Fleming/A. Murray

·R4 S. QuerreyvsA. Murray

·R5 D. Youngvs J. Ward

Argentina vs Italia (1-1)

·R1 C. BerlocqvsA. Seppi 4-6 6-0 6-2 6-1

·R2 J. MonacovsF. Fognini 5-7 2-6 2-6

·R3E. Schwank/H. ZeballosvsS. Bolelli/F. Volandri

·R4 C. BerlocqvsF. Fognini

·R5 J. MonacovsA. Seppi

Kaskhstan vs Belgia (2-0)

·R1 M. Kukushkin vsR. Bemelmans6-4 6-7(3) 6-2 6-3

·R2 A. Golubev vsD. Goffin 7-6(9) 3-6 4-6 6-2 12-10

·R3 E. Korolev/D. Yevseyev vsK. Coppejans/O. Rochus

·R4 M. KukushkinvsD. Goffin

·R5 A. GolubevvsR. Bemelmans

Serbia vs Swiss (0-2)

·R1 I . Bozoljac vsR. Federer 4-6 5-7 2-6

·R2 D. Lajovic vsS. Wawrinka 4-6 6-4 1-6 6-7(7)

·R3F. Krajinovic/N. Zimonjic vsM. Chiudinelli/M. Lammer

·R4 D. LajovicvsR. Federer

·R5 I . BozoljacvsS. Wawrinka

Mau tau banyak tentang dunia tennis, yuuuk gabung di group FB “DF Tennis”

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline