Lihat ke Halaman Asli

Andhika Aqil

Jiwa yang melayang-layang di ruang hampa

Waktu - Klise (4)

Diperbarui: 3 Maret 2024   13:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Freepik

Sesuatu yang hilang
Pasti akan diiisi dengan yang baru
Sesuatu yang rusak
Pasti akan diperbaiki menjadi baru

Sang gagak telah mencabik semuanya
Tidak ada lagi yang tersisa didalam sini
Hanya aku yang terbaring disini
Dengan jantung yang telah tiada

Ruang kosong di dadaku
Akan berdetak lagi suatu hari
Biarkan detakku diatur waktu
Ku yakin aku akan kembali

Detik yang tak terhitung berlalu
Ruang kosong ini sudah terisi lagi
Dan aku bangkit lagi
Meski lukanya masih di dalamku

Kamarku porak poranda tak karuan
Mejaku berlumuran darah
Kaca di jendelaku pecah
Kamarku seperti kapal rusak yang kehilangan haluan

Apa mungkin jika kembali seperti dahulu?

Puisi bersambung - Klise

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline