Lihat ke Halaman Asli

IKN Nusantara Sebagai Barometer Pertumbuhan Ekonomi baru

Diperbarui: 7 Maret 2023   22:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Desain tatanan IKN Nusantara (Sumber YouTube Sekretariat Kabinet RI)

Proyek pemindahan Ibukota baru atau yang dikenal dengan IKN Nusantara menjadi topik perbincangan yang ramai menjadi pembahasan akhir-akhir ini. Rencana pemindahan Ibukota yang semula di wilayah DKI Jakarta akan berpindah ke wilayah provinsi Kalimantan Timur. Proyek pemindahan Ibukota ke Kalimantan Timur tepatnya di wilayah Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara sudah disahkan oleh pemerintah dan DPR RI pada 18 Januari 2022. Lokasi IKN Nusantara dinilai menjadi wilayah yang ideal untuk pembangunan Ibukota baru.

Sejumlah pertanyaan muncul dalam menyikapi perpindahan Ibukota tentang bagaimana konsep kawasan IKN Nusantara yang terintegrasi. Terdapat beberapa pertimbangan mengenai perpindahan Ibukota yang semula berada pada kawasan elit DKI Jakarta kemudian berpindah ke Kalimantan Timur. Pertimbangan mengenai semakin padatnya wilayah DKI Jakarta yang mengakibatkan berbagai permasalahan yang setiap tahunnya tidak kunjung tuntas. Hal ini terlihat seperti masalah kemacetan, penanganan banjir, perkampungan liar, serta masalah polusi udara yang mencemari lingkungan Ibukota DKI Jakarta.

Kepadatan yang terjadi di DKI Jakarta akibat dari segala aktivitas pusat pemerintahan dan perekonomian menumpuk menjadi satu. Selain itu juga terdapat kesenjangan pembangunan antar daerah khususnya luar Pulau Jawa. Hal ini membuat ketimpangan antara Pulau Jawa dan Pulau lainnya terlihat jelas. Oleh karena itu rencana pemindahan Ibukota terus dikebut agar dapat mengatasi permasalahan tersebut.

Pemilihan tempat untuk Ibukota baru berdasarkan pada Pulau kalimantan yang letaknya berada di tengah yang sangat strategis. Alasan lainnya atas pemindahan Ibukota ke Pulau Kalimantan adalah  resiko bencana alam yang minim. Seperti yang diketahui sebelumnya wilayah Pulau Jawa merupakan kawasan ring of fire. sangat tepat untuk wilayah Kalimantan Timur.

Proyek pembangunan IKN Nusantara juga nantinya akan memiliki pengaruh besar pada berbagai aspek seperti sosial, politik, dan yang tidak kalah penting aspek ekonomi. Aspek ekonomi menjadi salah satu aspek paling disorot. Pembangunan IKN Nusantara merupakan program pemerintah dalam upaya pemerataan pembangunan ekonomi yang tidak hanya berpusat di wilayah Pulau Jawa saja. 

Proyek IKN Nusantara nantinya diharapkan menjadi harapan bagi bangsa Indonesia atas tumbuhnya perekonomian baru yang signifikan. Berbekal letak geografis yang sangat strategis Ibukota Nusantara direncanakan akan menjadi sebuah wilayah baru dalam mentransformasikan perekonomian Indonesia.

Pemilihan lokasi IKN Nusantara di pulau Kalimantan dinilai sangat tepat. Ketersediaan lahan di Kalimantan sangat luas sehingga dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin dengan mengedepankan pembangunan berkelanjutan. Ketersediaan infrastruktur di pulau kalimantan juga sudah cukup memadai seperti bandara, pelabuhan, dan jalan tol yang akan memudahkan akses dalam aspek perekonomian. Ketersediaan lahan yang luas di Pulau Kalimantan juga berpotensi untuk menumbuhkan perekonomian seperti industri nasional. 

Menelisik dari rancangan pembangunan IKN Nusantara, proyek ini dirancang agar mampu membuka pintu perekonomian baru secara inklusif. Pembangunan IKN Nusantara ini tidak serta merta karena kepadatan wilayah sebelumnya saja melainkan juga akan menjadi pembangunan jangka panjang yang berkelanjutan. Letak IKN Nusantara yang berada di tengah wilayah Indonesia serta dekat dengan negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura akan membantu meningkatkan arus perdagangan internasional. Selain itu pembangunan IKN Nusantara dalam sektor domestik akan meningkatkan perdagangan dan investasi antar wilayah provinsi.

Rancangan pembangunan Ibukota baru sejatinya tidak hanya sebagai pertimbangan wilayah DKI Jakarta yang terancam tenggelam saja. Hal ini melainkan juga mendukung rancangan strategis di bidang ekonomi. Proyek pemindahan Ibukota ini sejatinya sebagai bentuk pondasi sebuah negara. Sebuah negara yang memiliki perekonomian yang kuat akan menjadi pondasi bagi negara untuk kepentingan nasional. Proyek pemindahan Ibukota ke wilayah Kalimantan timur diharapkan dapat meningkatkan akses sumber daya dalam bidang perekonomian yang lebih potensial.

Proyek pembangunan IKN Nusantara juga merupakan proyek jangka panjang yang selaras dengan bagaimana Indonesia menghadapi tantangan di masa depan. Selain itu pada 2045 Indonesia juga akan mengalami usia emas yang ditargetkan Indonesia akan mengalami kemajuan pesat. Selain itu juga pada 2045 Indonesia memiliki visi misi untuk bisa menembus perekonomian dunia pada kedudukan 5 besar. Dengan rencana jangka panjang ini proyek IKN Nusantara diharapkan menjadi sistem pendukung untuk mencapai target tersebut.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline