Lihat ke Halaman Asli

Nongkrong Asik di PHX Grogol

Diperbarui: 7 Juni 2018   19:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

phx terlihat dari luar / Putri Haliem

Setelah beraktivitas seharian, tak jarang banyak orang yang dibandingkan langsung pulang da berisirahat, mereka berisahat dengan bercengkrama dengan teman terdekat, nonkorng hingga larut malam, menikmati makanan ringan atau bahkan sekedar cangkir kopi. Nah, Buat kalian anak sekolah atau anak kuliah yang hobby nongkrong setelah selesai kelas, bercengkrama makan snack sambil ngobrol, ngopi, di daerah, Grogol, Jakarta Barat ada tempat cocok buat kalian, yaitu PHX Grogol.

Suasana di PHX Grogol / putri Haliem

Food Court, PHX Grogol salah satu tempat yang cocok. PHX Grogol yang terletak di jl. Susilo raya, Grogol, Jakarta Barat ini memang sudah menjadi favorit dilingkungan sekitar. PHX Grogol terletak dekat dengan 2 kampus swasta, Universitas Trisakti dan Universitas Tarumanagara. Food Court satu ini juga mengambil konsep yang unik, yaitu tempatnya yang tersusun dari container.

Hal ini sendiri menambah alasan mengapa setiap malam tempat ini selalu ramai, bukan hanya anak remaja-dewasa namun juga keluarga yang ingin menghabiskan waktu bersama. PHX Grogol sendiri sekiranya menyediakan setidaknya 30 Lebih tempat makan. Mulai dari makanan lokal hingga makanan barat, mulai dari makanan ringan hingga makanan berat. Semua tersedia disini.

Kaarage dari Jikasei Sushi / Putri Haliem


PHX Grogol buka mulai 10 Pagi hingga 11 Malam, terkadang PHX Grogol bisa buka lebih dari jam 11 malam, tergantung dengan stand makanan yang ada disana. Salah satu makanan yang penulis coba adalah, Kaarage, salah satu best seller dari Jekasei Sushi. Rumah makan ini sendiri menjual makanan jepang, mulai dari harga belasan ribu hingga 40rban. Selain makanan jepang ada juga, Ayam Goreng Kalasan Borobudur, Dogkyo, Bebek Kaleyo Express, Endoq Telor gulung & Cilor, Limau Rice Bowl, Martabak Awesome, dan masih banyak lagi makanan lainnya.

Mau Coba Kesini?




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline