Lihat ke Halaman Asli

Your Beauty, Your Clean!

Diperbarui: 24 Juni 2015   19:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Jika rajin menggunakan make up, penting untuk mengetahui bagaimana cara membersihkan kuas-kuas yang digunakan. Jika tidak dibersihkan secara teratur, maka alat make-up tersebut tidak akan bertahan lama bahkan bisa-bisa menimbulkan jerawat! berikut ini tips dalam membersihkan kuas make-up buat para pembaca sekalian:


  • Baca kemasan untuk petunjuk membersihkan kuas make-up yang Anda miliki, mungkin saja ada perlakuan khusus
  • Cuci kuas menggunakan campuran air dan shampo bayi atau sabun lembut. Atau kalo tidak ingin repot, Anda bisa beli cairan pembersih kuas kosmetik
  • Bersihkan brush di campuran air dan shampoo seperti Anda mengaduk minuman dengan sendok, agar kotoran di dalam kuas terlepas. pastikan tinggi air tidak melebihi batas antara metal pengikat dan handle atau pegangan brush (agar lem perekat tidak mudah larut dan menjadi longgar). kemudian lakukan hal yang sama di dalam wadah yang isinya air bersih hingga air berwarna bening. Tekan-tekan dengan tisu (jangan ditarik) untuk menyerap kelebihan air kemudian keringkan secara alami dengan meletakkannya di pinggir meja dalam posisi mendatar.
  • Walaupun Anda terburu-buru, jangan pernah membersihkan kuas dengan hair dryer jika tidak maka, kuas akan menjadi jabrik.
  • Jangan menggunakan air hangat dalam mencuci kuas. Karena bisa menghilangkan kelembaban alaminya sehingga kuas gampang rusak.


Intinya sih, kalau mau muka sehat itu harus bersih! Kalau muka kita sehat pasti terlihat lebih cantik. Jadi buat kalian terutama para wanita, jangan malas untuk membersihkan alat make-up. Karena bisa jerawatan dan menimbulkan kulit tidak sehat. Terima kasih sudah membaca, semoga bermanfaat ya! :)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline