Lihat ke Halaman Asli

Kepala MTsN 6 Bantul Berikan Sambutan Hangat Mahasiswa KKN-PMM UGM

Diperbarui: 26 Juli 2024   09:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto Bersama Kamad, Mahasiswa UGM, dan Siswa (dok.pri)

Bantul, (MTs Negeri 6 Bantul) -- Kepala MTs Negeri 6 Bantul, Mafrudah, memberikan sambutan hangat kepada mahasiswa KKN-PMM dari Universitas Gadjah Mada (UGM) yang mengadakan penyuluhan bagi siswa kelas 7 dan 8. Acara ini berlangsung di mushollah MTsN 6 Bantul yang dihadiri oleh seluruh siswa kelas 7 dan 8 secara bergiliran, serta guru yang mengampu di jam tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan sebanyak 3 kali pertemuan yaitu pada tanggal 24, 25, dan 29 Juli 2024.

Dalam sambutannya, Mafrudah, mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada mahasiswa UGM yang telah memilih MTs Negeri 6 Bantul sebagai lokasi kegiatan KKN-PMM. Beliau berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para siswa, terutama dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka. "Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa KKN-PMM UGM yang telah berinisiatif mengadakan penyuluhan ini, kami berharap kegiatan ini dapat membuka wawasan baru bagi para siswa dan memotivasi mereka untuk terus belajar serta berprestasi," ujar Mafrudah.

Penyuluhan yang diberikan meliputi berbagai topik, seperti media elektronik lawan atau kawan?, mengenalkan keaneragaman hayati pada anak, serta dampak negatif plastik dan pentingnya daul ulang. Mahasiswa KKN-PMM UGM juga mengadakan sesi interaktif yang membuat para siswa antusias mengikuti kegiatan tersebut. Para siswa terlihat antusias dan aktif berpartisipasi dalam setiap sesi penyuluhan. Mereka menyambut baik kehadiran kakak-kakak mahasiswa UGM dan merasa senang bisa mendapatkan pengetahuan baru dari kegiatan ini.

Kegiatan KKN-PMM UGM ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi mahasiswa lain untuk berkontribusi dalam masyarakat melalui program-program yang bermanfaat. Kepala MTs Negeri 6 Bantul juga berharap kerjasama ini dapat terus terjalin di masa yang akan datang, demi meningkatkan kualitas pendidikan dan pengetahuan siswa. (put)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline