Lihat ke Halaman Asli

Ayo Membaca!

Diperbarui: 25 Juni 2015   04:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13421825851540685042

[caption id="attachment_200331" align="alignnone" width="542" caption="Ayo Membaca !"][/caption] Hobi membaca dalam diri saya sudah lama ada dan tumbuh sedari saya kecil dahulu. Sejak kanak saya diajari oleh kedua orangtua saya dilatih untuk hobi membaca. Orangtua saya pun sangat peduli dengan masa depan anak-anaknya yang sangat mengutamakan pendidikan. Mereka mengatakan bahwa, membaca adalah langkah awal menuju pintu kesuksesan. Dengan membaca, kita akan tahu banyak informasi, menambah pengetahuan, dan meningkatkan daya imajinasi serta wawasan.

Awalnya saya diajari oleh kedua orangtua saya membaca adalah ketika mereka membelikan saya berbagai macam buku cerita anak-anak bergambar. Entah berapa banyak buku dengan berbagai macam judul sudah saya baca, mungkin sudah lupa juga untuk mengingatnya satu persatu. Saat saya berumur kurang lebih 6 atau 7 tahun, saya sudah sangat tertarik dengan cerita-cerita bergambar. Meskipun pada awalnya saya tidak bisa membaca huruf ketika belum masuk Sekolah Dasar, namun dengan melihat gambar-gambar yang disusun dalam sebuah buku yang kemudian di artikan dengan penuh imajinasi dan kemampuan nalar berfikir saya membuat ketertarikan saya pada membaca semakin kuat. Di waktu kecil saya suka sekali membaca cerita-cerita anak di majalah. Awal mulanya saya suka membaca adalah ketika saya di ajak ke tempat sepupu saya yang disana mempunyai banyak sekali majalah dan buku-buku cerita. Beranjak dewasa kesukaan saya pada hobi membaca mulai tumbuh kuat dan kecintaan saya pada membaca membuat saya sering kali mendapat informasi, ilmu, dan banyak hal baru yang saya pelajari dari hobi tersebut. Terkadang itu membantu saya bergaul dengan orang-orang dan lingkungan baru di kehidupan saya. Tidak jarang dari hobi membaca, membuat komunikasi menjadi ‘nyambung’ dan dengan pengetahuan luas membuat kita sangat mudah untuk dekat dengan siapa saja.

Ketika memasuki dunia kuliah dimana buku-buku yang di pelajari di dunia perkuliahan sangatlah banyak dan halaman yang ada di dalamnya pun juga sangatlah banyak, banyak dari kita yang mengerinyitkan kening dahulu melihat tebalnya halaman sebelum membuka halaman pertama dari buku yang akan kita baca. Namun ketika di dalam diri sudah tertanam hobi membaca dan menyenangi membaca sangatlah mudah untuk melakukannya.

Untuk itu sudah seharusnya lah hobi membaca perlu kita tanam dalam diri kita. Biar bagaimanapun dunia berjalan dengan sangat cepat dan kita dituntut untuk selalu memberdayakan potensi yand ada di dalam diri kita untuk bersaing dalam dunia global. Membaca adalah langkah awalnya. :)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline