Kelompok 32 KKN UPGRIS melakukan Kegiatan sosialisasi cara menyikat gigi bersama anak-anak TK Bhakti Pertiwi 1 Pada Rabu, 6 Maret 2024, pada kegiatan ini Diikuti oleh 10 anak 4 anak TK A dan 6 anak TK B.
sebelum melakukan praktek kegiatan sikat gigi bersama Kelompok 32 KKN UPGRIS memberikan penjelasan singkat tentang pentingnya menjaga kebersihan gigi. Anak-anak kemudian diajak untuk berpartisipasi dengan menyikat gigi mereka sendiri menggunakan gerakan yang benar. Menunjukkan langkah-langkah menyikat gigi yang benar juga dapat digunakan untuk memperkuat pemahaman mereka. Kegiatan ini dilakukan secara berulang-ulang untuk membiasakan anak-anak dengan kebiasaan menyikat gigi yang baik dan benar.
Kegiatan ini dilakukan guna memberikan pemahaman kepada anak usia dini bahwa pentingnya merawat gigi sedari kecil. sehingga nanti jika sudah besar mereka akan terbiasa merawat giginya dengan baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H