Lihat ke Halaman Asli

Purnomo ajiNugroho

Mahasiswa Berfikir

Konsep Komunikasi Visual melalui Teknologi CGI pada Video Wonderland Indonesia 2 Karya Allfy Rev

Diperbarui: 29 Juli 2023   01:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Perkembangan teknologi CGI khususnya pada industri film memang menjadi indikasi bahwa suatu film mempunyai kualitas film yang sangat luar biasa. Konsep dasar CGI yang menggabungkan antara dunia real atau nyata dengan animasi atau rancangan objek yang dibuat secara digitalisasi.

Bukan hanya film saja CGI berkembang di era sekarang diranah konten kreator. Salah satu konten kreator Indonesia yang menambahkan CGI pada pembuatan karyanya. Allfy Rev merupakan salah satu musisi indonesia yang sangat konsern memasukkan unsur kepudayaan Indonesia disetiap karyanya, terutama pada penggabungan musik EDM dengan instrumen atau alat musik daerah di Indonesia.

Salah satu karyanya yang fenomenal adalah Wonderland indonesia 2 The Sacred Nusantara, yang banyak memberikan apresiasi dari pengguna media sosial khususnya youtube. Video tersebut diupload di kanal miliknya pada 17 Agustus 2022 pada pukul 19.45 wib, di hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Video Wonderland Indonesia 2 memberikan konsep CGI yang dengan standar yang luar biasa dan mampu bersaing dengan kreator CGI luar negeri. Dengan pengerjakan yang cukup lama karena dari pengonsepan sampai rendering video memang dibutuhkan waktu tidak sebentar. Dewatlantis Studio bekerja di balik pembuatan CGI dan animasi pada video Wonderland Indonesia 2.

Pesan Alffy melalui karya Wonderland Indonesia 2 ini merujuk khususnya pada anak muda Indonesia agar tidak lupa dengan kebudayaan Indonesia yang sangat beragam. Melalui karyanya menyajikan konsep CGI animasi dengan musikalisasi EDM agar bisa dinikmati oleh anak muda pada umumnya. Menyampaikan pesan komunikasi melalui visualisasi diera digitalisasi sekarang memanglah cukup mendapatkan pasar yang luas, tergantung pada apa yang ditawarkan project Wonderland Indonesia 2 harusnya bisa memotivasi juga para konten kreator atau anak muda ikut serta dalam melestarikan kebudayaan Indonesia.

Apakah nanti di Wonderland Indonesia 3 visualisasi yang ditampilkan akan lebih bagus atau lebih fenomenal kita tunggu saja di next projectnya!!!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline