Lihat ke Halaman Asli

Ina Widyaningsih

Staf TU SMPN 3 Pasawahan

Jejak Kehidupan

Diperbarui: 21 April 2019   20:28

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Perjalanan bermula pada masanya, membawa garis waktu yang terus melaju

Tapak-tapak kaki meniti hari yang telah pasti, mengarah langkah yang terus berpindah

Satu persatu mengiringi kancah pertempuran, disaat keinginan tumpah ruah tak terarah

Berdiri di simpang jalan keraguan, terpaku sendiri mencari jawab yang tak salah

Adalah hati yang bicara, jika semua bertumpu pada satu

Dimana logika tiada rasa, maka ia kan hancur lebur dan terkubur

Saat jiwa rela menerima, sebuah realita yang memang nyata

Terima hidup apa adanya, bahagia tentu kan mendamba

Hidup adalah gerbang kematian, dimana jejak kan berhenti

Memberi arti tentang diri, hitam putih tergambar di kehidupan

(Terinspirasi dari Kata Bermakna milik Kang Dedi Mulyadi yang tertera dalam lukisan di Diorama Purwakarta)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline