"Adit, ntar gede pengen jadi apa?"
"Gamer!"
Pertemuan beberapa minggu yang lalu dengan keponakan yang beranjak remaja membuat saya tersadar dunia telah banyak berubah. Main game yang dulu dianggap buang-buang waktu kini telah menjadi pekerjaan impian anak-anak masa kini. Orangtua tak lagi bisa melarang anak-anaknya untuk bermain game. Nyatanya, menjadi pemain game profesional jauh lebih menjanjikan ketimbang mengikuti jejak orangtuanya yang bekerja kantoran berangkat pagi pulang malam dengan gaji pas-pasan.
Rasa ingin tahu saya pun terpicu untuk mencari tahu perangkat gaming yang mendukung jika seseorang ingin jadi gamer profesional. Hasil penelusuran saya, cukup mengejutkan!
Laptop Gaming Terbaik
Laptop gaming yang menjadi perhatian saya adalah salah satu laptop gaming keluaran ASUS ROG. ROG merupakan lini ASUS yang secara khusus menghadirkan laptop-laptop khusus gaming. Di tahun 2022 ini, ASUS ROG mengeluarkan model terbaru laptop gaming ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733C). Laptop ini menjadi laptop pertama yang ditenagai CPU 12th Gen Intel Core i9-12950HX yang disebut-sebut sebagai CPU laptop paling powerful di dunia. Performa CPU ini membuat ROG Strix SCAR 17 Special Edition menawarkan performa yang menyerupai PC desktop.
Tentu saja CPU 12th Gen Intel Core i9-12950HX di laptop gaming terbaik ini diikuti dengan komponen-komponen pilihan lainnya. Mulai dari layar beresolusi QHD, memori dan penyimpanan terbaik, konektivitas modern yang lengkap, sistem pendingin khusus dan desain spesial. Dengan spesifikasi gahar begini, laptop gaming terbaik dari ASUS ROG ini dibanderol dengan harga yang wooow banget! Untuk ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733CW) dibanderol dengan harga hampir 48 juta dan untuk ROG Strix SCAR 17 Special Edition (G733CX) hampir menyentuh angka 66 juta.
Kursi Gaming Terbaik
Bagi mereka yang terbiasa bekerja di depan komputer tentu bisa merasakan bahwa kursi yang nyaman sangat mempengaruhi pekerjaan. Duduk berjam-jam di depan komputer jadi tak terasa melelahkan asal kursinya enak dan pas di badan. Jadi, saya pun berpikir untuk seorang gamer tentu dibutuhkan juga kursi yang pas supaya bisa fokus bermain game untuk waktu yang lama.
Dari hasil penelusuran, kursi gaming terbaik yang telah ditinjau oleh gamer/ content creator adalah sebuah kursi dari Secretlab yakni TITAN Evo 2022 yang dipasarkan dengan harga promo Rp. 8.800.000,-. Dari tampilannya saja, kursi gaming ini terasa mewah dan terkesan nyaman menyangga punggung. Kayaknya bakalan enak banget diduduki!
Meja Gaming Terbaik
Melengkapi kursi gaming, tentu perlu juga sebuah meja yang mendukung gamer. Seperti halnya kursi gaming, meja ini bukanlah sembarang meja. Melainkan meja yang dirancang secara khusus untuk bermain game. Lagi-lagi penelusuran saya mengarah pada sebuah meja yang sudah ditinjau oleh seorang gamer/ content creator. Meja gaming ini berbentuk letter L dan sudah dilengkapi pula dengan lampu. Meja yang disebut battledesk ini dibanderol dengan harga 4 jutaan.
Nah, ini baru 3 item utama lho. Masih ada lagi kebutuhan pendukung lainnya seperti headset, kuota internet hingga ruangan bermain game yang nyaman bila perlu dilengkapi AC. Hmmm...hhmm..hmmm modalnya ternyata cukup besar juga ya untuk menjadi seorang gamer profesional. Keder juga jadinya nih, gimana kalau anak saya kelak pengen jadi gamer profesional?