Lihat ke Halaman Asli

Puji Winarsih

Pelajar/ Mahasiswa

Resep Anti Mager Mengerjakan Tugas Kuliah

Diperbarui: 21 Desember 2023   16:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: memax.club

Sebagai  seorang mahasiswa, tugas kuliah adalah salah satu bagian penting dari kegiatan akademik. Berbagai macam jenis tugas yang diterima mulai dari makalah, essai, proyek, karya ilmiah, laporan praktikum, atau bentuk tugas lainnya, tergantung pada mata kuliah, tujuan, dan kriteria penilaian yang ditetapkan. Tidak jarang pula tugas kuliah  datang secara bersamaan dan memiliki deadline berdekatan yang membuat tugas menjadi menumpuk sehingga timbulah rasa malas. Selain itu, kurangnya motivasi, manajemen waktu, dan dukungan sosial juga dapat mempengaruhi tingkat keengganan mahasiswa dalam mengerjakan tugas. Padahal, mengerjakan tugas kuliah sangat penting karena menjadi salah satu faktor dalam menentukan nilai akademik, mengembangkan keterampilan akademik dan profesional, serta menunjukkan prestasi dan tanggung jawab mereka kepada dosen. Lalu, bagaimana cara mengatasi rasa malas yang kerap muncul?  Berikut adalah beberapa resep anti mager yang bisa anda coba:

1. Berdoa kepada Allah SWT

Salah satu obat yang paling mujarab mengobati penyakit malas adalah kembali kepada Allah khususnya dengan doa. Berikut doa memohon perlindungan dari rasa malas:

Sumber: dakwahsunnah.com

2. Buatlah jadwal harian dan skala prioritas yang realistis, fleksibel, dan seimbang 

Tentukan kapan anda harus mengerjakan tugas kuliah, berapa lama, dan hal apa yang harus anda lakukan. Selipkan juga waktu untuk istirahat, bersantai, atau melakukan hal-hal yang menyenangkan di antara waktu mengerjakan tugas kuliah.

3. Jangan perfeksionis atau menginginkan segala sesuatu dilakukan dengan sempurna 

Berusahalah untuk membuat tugas kuliah yang baik, tetapi terimalah bahwa ada kemungkinan adanya kesalahan atau kekurangan yang bisa diperbaiki dikemudian hari. Jangan biarkan perfeksionis menghambat anda untuk mengerjakan atau menyelesaikan tugas kuliah.

4. Mencari teman yang bisa  diajak mengerjakan tugas bersama

Teman sangat berpengaruh pada motivasi belajar anda, karena dalam diri setiap orang ada naluri untuk meniru sifat-sifat positif mereka ketika berteman dengan teman yang positif.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline