Lihat ke Halaman Asli

Puja Mandela

TERVERIFIKASI

Jurnalis di apahabar.com

Imam Pilihan

Diperbarui: 28 November 2015   20:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Fiksiana. Sumber ilustrasi: PEXELS/Dzenina Lukac

Puja Mandela 

Membedakan orang yang benar-benar alim dengan mereka yang alim secara otodidak memang agak sulit. Kalau ukuran kealiman cuma dari gamis, Abu Jahal juga bergamis. Kalau ukuran kealiman dinilai dari jenggot, Musailamah Al Kadzab juga berjenggot.

Siapa yang harus disalahkan ketika sebagian besar masyarakat Indonesia mengukur tingkat kealiman seseorang masih melalui asesoris seperti gamis maupun jenggot. Kalau saya mau, bisa saja setiap hari saya memakai gamis. Pergi ke kondangan pakai gamis, ke pasar pakai gamis, bahkan main futsal juga pakai gamis.

Saya tak tahu persis, sejak kapan gamis identik dengan orang alim. Mungkin saja karena gamis identik dengan bangsa Arab dan Arab terlanjur identik dengan Islam.

Ini namanya alim tingkat asesoris. Kealimannya masih sebatas asesoris saja. Kalau ada orang yang sengaja menampilkan busana seperti ini, saya yakin sebagian awam pasti tertipu. Minimal terbawa suasana, dan menyimpulkan bahwa orang tersebut adalah orang yang berhati bersih.

Saya pernah bertemu dengan orang bergamis, berbolang dan memegang tasbih di tangannya. Saat itu saya sedang berdiskusi kecil dengan salah seorang tokoh di daerah ini mengenai firqah Islam yang sedang jadi tranding topic selama era kepemimpinan Presiden Jokowi. Setelah selesai menanyakan beberapa hal, eh orang yang bergamis tadi menanyakan sesuatu.

"Apa itu...?

Mungkin ia sedang menanyakan aliran apa itu, kok baru dengar?

Rupanya dia tak tahu menahu soal salah satu aliran yang dianut oleh mayoritas bangsa Iran ini. Tentu saja saya bingung. Bagaimana bisa beliau tidak tahu mengenai mazhab tersebut. Ah, aneh sekali. Tapi saya berusaha berfikir positif saja, mungkin beliau kurang belajar sejarah peradaban Islam.

Memang penampilan tak selalu merepresentasikan perilaku, apalagi isi hati seseorang. Seorang imam belum tentu alim. Apalagi status imam-nya diperoleh tanpa pengakuan dari masyarakat. Padahal pengakuan dari masyarakat itu sangat penting. Tak akan ada status imam, tanpa adanya "bai'at" dari para jamaah.

Jika didefinisikan, imam adalah pemimpin dan panutan seluruh jamaah. Segala gerak gerik, tingkah laku dan perbuatan imam otomatis akan menjadi inspirasi para jamaah. Imam juga bertanggungjawab atas segala praktik ibadah yang dipimpinnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline