Lihat ke Halaman Asli

Perahu Kertas Bernahkoda Hidung Belang

Diperbarui: 19 Maret 2021   01:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

pexels.com

Kertas-kertas terlipat
Seperti perasaan betina yang begitu rentan terjerat
Daftar mangsanya pun bukan hanya setelunjuk jari
Melainkan telah sebanyak hidung belangnya mengendus yang seksi-seksi

Lipatan-lipatannya pun dibentuk
Menyerupai sebuah perahu lucu yang selalu saja bermuatan maksud buruk
Janji-janji nahkoda serupa desah angin yang melenakan layar; "Percayalah denganku takkan ada badai besar menghadang"
Sikap manisnya pun piawai menyihir mu merasa nyaman menumpangi perahu yang sebenarnya telah dipenuhi banyak lubang

Katanya;
Tak mengapa di seperempat lautan; perahu kertasnya kandas
Tenggelam dan karam
Terpenting adalah si nahkoda tersebut puas
Telah sukses mengarungi samudera hasratnya denganmu----walau dalam semalam

Bintaro, 19/03/21.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline