Lihat ke Halaman Asli

Aksi Cepat Tanggap

Care For Humanity

Kondisi Terbatas, Warga Terdampak Erupsi Semeru Perlukan Pasokan Makanan Siap Santap

Diperbarui: 7 Desember 2021   16:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ACT berkomitmen penuhi kebutuhan pangan siap santap bagi masyarakat terdampak Erupsi Gunung Semeru.

Kabupaten Lumajang- Para masyarakat terdampak letusan gunung Semeru atau Erupsi Semeru terus memperoleh bantuan dari masyarakat Indonesia.

Seperti yang dilakukan oleh Aksi Cepat Tanggap (ACT) dengan didukung oleh tim relawan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI).

ACT menghadirkan armada kemanusiaan Humanity Food Truck yang menyajikan hingga ribuan porsi makanan siap santap setiap harinya.

Seperti yang diungkapkan oleh Kusmayadi dari tim Tanggap Darurat ACT bahwa Humanity Food Truck mendistribusikan ratusan porsi makanan siap santap.

Pembagian tersebut diberikan bagi masyarakat terdampak letusan Semeru di Desa Oro-oro Ombo, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang pada Senin (6/12/2021) kemarin.

Penerima manfaat aksi ini adalah para warga terdampak Erupsi Semeru yang tengah mengungsi di sebuah sekolah.

"Di lokasi distribusi kali ini banyak penyintas letusan Semeru yang kesulitan untuk memenuhi kebutuhan makanan siap santapnya,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa saat di pengungsian, kondisi warga terdampak erupsi serba terbatas sehingga menggantungkan pada bantuan kemanusiaan dari masyarakat.

Kusmayadi menambahkan, agar bantuan menjadi lebih optimal, ACT turut membuka sejumlah dapur umum dan posko bagi para warga terdampak Erupsi Gunung Semeru.

Berdasarkan informasi yang diberikan Kusmayadi, Posko Induk ACT berlokasi di Kantor Kecamatan Pronojiwo. Tepatnya di Jalan Raya Dampit Nomor 1, Desa Sidomulyo, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang dan Jalan Raya Dampit-Lumajang, RT.04/RW.01, Desa Sumberwuluh Tengah, Kecamatan Sumberwuluh, Lumajang.

Sementara Dapur Umum ACT berlokasi di Jalan Raya Dampit-Lumajang, Desa Oro-Oro Ombo, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline