Lihat ke Halaman Asli

ASUS Notebook Terbaik dan Favoritku

Diperbarui: 23 Juni 2015   23:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

13969340861217768169

ASUS Series A46CM, ketika pertama kali melihatnya membuat saya jatuh hati layaknya cinta pada pandang pertama. Modelnya yang tipis (ultra slim 22 mm), alumunium tough, dan harga yang terjangkau dengan performa yang menakjubkan adalah tiga dari sekian banyak variabel yang membuat saya tertarik pada notebook Asus ini dan tidak melirik notebook merk lainnya. Ketertarikan tersebutlah yang membuat saya akhirnya menjatuhkan pilihan pada ASUS Series A46CM.

ASUS Series A46CM dibekali dengan tipe processor Intel Core i3-3217U, kecepatan processor 1.8GHz dan Tipe grafisnya NVIDIA GeForce GT635M merupakan suatu kelebihan tersendiri dan banyak sekali keuntungan yang bisa saya dapatkan dari sini. Semua terproses dengan cepat. Hampir setiap hari dipenuhi dengan tugas kuliah yang mengharuskan saya untuk membuka berbagai file dan aplikasi untuk mendukung laporan kuliah. Dengan bantuan processor itu tak ada halangan berarti yang disebabkan oleh banyak membuka file di notebook Asus ini.

Kelebihan lain dari ASUS Series A46CM adalah tidak terlalu berat didukung juga dengan bentuknya yang ultra slim 22 mm sehingga tidak menyusahkan jika akan dibawa ke berbagai tempat. Hal ini terbukti setiap hari saya membawa notebook ini ke lingkungan kampus akan tetapi pundak tidak terasa jika di dalam tas sedang membawa notebook. Ini merupakan kelebihan lain yang dampaknya langsung saya rasakan. Kapasitas Baterainya yakni 2950 mAh salah satu kelebihan lain dari berbagai kelebihan yang ada. Bagi saya, kapasitas baterai dengan muatan 2950 mAh sesuai karena bisa bertahan 3-4 jam dan membuat saya tidak bingung lagi untuk mencari sumber energi berupa listrik di lingkungan kampus karena ketersediaannya yang sangat minim.

[caption id="attachment_330772" align="alignright" width="300" caption="Asus Notebook Terbaik dan Favoritku"][/caption]

Processor Intel Core i3-3217U dan kecepatan processor 1.8GHz pada ASUS Series A46CM juga sangat kompatibel untuk memainkan beberapa game. Terlebih lagi didukung dengan tipe grafis NVIDIA GeForce GT635M sangat memanjakan mata ketika bermain game karena gambar yang dihasilkannya sangat menarik. Football game seperti FIFA dan Pro Evolution Soccer adalah game yang paling sering saya mainkan dengan teman-teman. Berkat ASUS Series A46CM, saya juga menjadi lebih dekat dengan teman-teman, memfasilitasi mereka untuk berkumpul dan bermain game, dan bisa melihat keceriaan mereka adalah salah satu dari sekian banyak manfaat dari memiliki ASUS Series A46CM.

Hampir setahun lamanya saya memakai notebook ASUS Series A46CM. Berbagai manfaat saya dapatkan dari notebook ini. Pada akhirnya saya juga berkesimpulan bahwa cinta pada pandangan pertama saya untuk notebook ini tidak salah. Tidak diragukan lagi bahwa ASUS Notebook Terbaik dan Favoritku!

Kalau menurut sobat kompasiana yg lain gmana? Yuk berikan komentarmu! :D

13969343501325374189



Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline