Saat menulis artikel ini saya sedang berada di Tokyo untuk mengikuti Asian Congress on Education 2023. Saya mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan modul psikosomatik medis yang saya buat untuk para dokter di Indonesia untuk lebih memahami tentang masalah psikosomatik medis.
Gangguan psikosomatik adalah salah satu gangguan mental yang sering dialami oleh pasien di Indonesia dan Asia pada umumnya. Gejala fisik yang tidak didasarkan adanya kelainan organ adalah salah satu tanda dari gejala psikosomatik. Sering kali kondisi ini diperparah oleh masalah kesehatan mental seperti pada pasien cemas dan depresi.
Biasanya pasien mengeluh gejala fisik yang dominan namun dalam pemeriksaan tidak ditemukan adanya masalah berarti di organ yang dikeluhkan. Beberapa gejala yang sering dikaitkan dengan gejala psikosomatik adalah keluhan di lambung, jantung, paru-paru dan otot.
Penting Segera Diketahui
Pasien dengan keluhan psikosomatik di klinik psikiatri paling sering mengeluh gejala lambung. Istilah dispepsia fungsional, GERD ansietas, IBS (Irritable bowel syndrome) adalah suatu kondisi yang kerap dikaitkan dengan masalah psikosomatik.
Pasien dengan keluhan seperti ini tentunya tidak datang ke psikiater pada awalnya namun dalam perjalanannya mereka akan mengalami berpindah-pindah dokter (doctor shopping) untuk mencari penyebab masalah yang dihadapi pasien.
Beberapa di antaranya akhirnya bisa bertemu dengan psikiater, namun lebih banyak yang akhirnya tidak pernah mendapatkan penanganan dari psikiater karena tidak pernah memahami apa yang dialaminya.
Peran dokter yang menerima pasien seperti ini penting agar pasien bisa dirujuk jika perlu ke psikiater. Itulah pentingnya pengetahuan dan pemahaman dasar terkait dengan psikosomatik yang perlu dimiliki oleh para dokter di Indonesia.
Dokter Paham Psikosomatik, Pasien Bisa Mendapatkan Penanganan Tepat Segera
Salah satu hal yang menjadi impian saya sejak menekuni psikosomatik medis di tahun 2006 adalah dokter di Indonesia memiliki pemahaman yang baik tentang gangguan psikosomatik ini.