Lihat ke Halaman Asli

.

..

Gubernur Ahok Support Tetty Pimpin Minsel

Diperbarui: 17 Juni 2015   07:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

14303934555396912

Gubernur Ahok Support Tetty Pimpin Minsel

Laporan : Alvi Ulaan

HUMAS MINSEL- Komitmen Pemprov DKI Jakarta dalam meningkatkan pelayanan kesehatan melalui Kartu Jakarta Sehat (KJS) dan Kartu Jakarta Pintar (KJP) membuat penghargaan dengan predikat Terbaik I capaian MDGs dan Pencapaian indikator MDGs terbanyak, diraih oleh Provinsi DKI Jakarta. Penyerahan penghargaan tersebut, diserahkan langsung dalam acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) di Hotel Bidakara Jakarta, Rabu (29/4) oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Andrinof Chaniago kepada Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

Tak pelak, sosok Ahok sapaan akrab Gubernur DKI Jakarta itu banjir pujian dari sesame Gubernur dan para walikota dan Bupati se-Indonesia. Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu SE sendiri, saat bersua dengan Ahok langsung memberi ucapan atas penghargaan yang di raih Jakarta. “Slamat yah pak Ahok,” ucap Tetty sapaan akrab Bupati Minsel disela-sela acara Musrenbangnas di Jakarta.

Ahok-pun balik menyapa kepada Bupati Minsel. “Makasih yah ibu Bupati. Kabarnya gimana ?. Baik-baik ?. Gimana Minahasa Selatan ?.,” respon Ahok. Istri tercinta Anggota Deprov Sulut Kristovorus Deky Palinggi, SE pun langsung menjawab. “Baik pak Ahok, Minsel juga baik,” jawab  Paruntu.

Dibalik kerumunan wartawan, Ahok sempat memberi support kepada Bupati Minsel agar memimpin sesuai dengan aturan dan akrab dengan warga adalah modal untuk meraih prestasi. “Ikut saja aturan dan selalu dekat dengan warga, saya yakin Ibu Bupati bisa menjadikan Minsel berprestasi,” ajak Ahok yang langsung dijawab amin oleh Bupati Minsel. (AVS)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline