Lihat ke Halaman Asli

Priyasa Hevi Etikawan

Guru SD || Pecinta Anime Naruto dan One Piece

SDN 02 Pakembaran Juara I FTBI Tingkat Kabupaten Pemalang

Diperbarui: 13 November 2023   13:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Neila Ismatul Faizah bersama ayahanda dan kepala sekolah serta dewan guru | Sumber : Dokpri

Kabar bahagia datang dari SDN 02 Pakembaran. SD negeri yang terletak di Kecamatan Warungpring, wilayah selatan Kabupaten Pemalang Jawa Tengah ini berhasil meraih Juara I lomba menulis cerita pendek anak berbahasa jawa atau cerita cekak (cerkak) dalam Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) antar SD se-Kabupaten Pemalang Tahun 2023. Adalah Neila Ismatul Faizah siswi kelas 5 dari SDN 02 Pakembaran yang berhasil keluar sebagai juara I dalam perlombaan tersebut mewakili Kecamatan Warungpring saat berlaga di ajang FTBI tingkat kabupaten.

Anak ketiga dari pasangan Pak Syekhudin dan Ibu Waslikha ini dalam kesehariannya dikenal sebagai sosok yang kalem, tekun, dan cerdas. Bakat dan ketekunannya dalam membaca dan menulis akhirnya mengantarkan dia untuk berlaga di tingkat kabupaten setelah sebelumnya berhasil meraih juara I pada ajang yang sama di tingkat kecamatan. Neila demikian sapaan akrabnya, mengikuti ajang FTBI pada tanggal 11 November 2023 di SDN 01 Kebondalem Kabupaten Pemalang.

Perlombaan tersebut diikuti oleh seluruh siswa dari 14 Kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Pemalang. Dimana siswa yang ikut sebelumnya sudah diseleksi melalui ajang yang sama di tingkat kecamatan masing-masing. Siswa yang berhasil mendapat juara I di tingkat kecamatan kemudian dikirim sebagai duta mewakili kecamatannya masing-masing untuk mengikuti perlombaan sama di tingkat kabupaten.

"Sebagai orang tua yang pertama saya mengucapkan syukur alhamdulillah kepada Allah SWT dan terimakasih kepada bapak dan ibu guru yang telah membimbing Neila sehingga meraih dan mendapatkan apa yang menjadi harapan kita bersama. Insya Allah dengan prestasi ini SDN 02 Pakembaran akan semakin berkibar di tingkat provinsi. Dan terimakasih untuk teman-teman Neila yang ikut mendoakan dan mensuport sehingga sekolah kita bisa mewakili Kecamatan Warungpring di tingkat kabupaten yang selanjutnya akan maju ke tingkat provinsi." Demikian ungkapan rasa bangga dari ibu Waslikha ibunda dari Neila Ismatul Faizah yang kami hubungi lewat Whatsapp.

Sekilas Tentang FTBI

Sebagaimana dikutip dari beberapa sumber Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) adalah adalah sebuah ajang yang diselenggarakan oleh Badan Bahasa Kemendikbudristek untuk mengapresiasi penutur bahasa daerah muda yang berusia 7 hingga 15 tahun. Festival ini bertujuan untuk melestarikan dan merevitalisasi bahasa daerah melalui lomba yang menggunakan bahasa daerah sebagai media ekspresi dan komunikasi.

Festival ini dilaksanakan secara berjenjang dari tingkat sekolah, kecamatan, kabupaten/kota hingga provinsi. Para juara dari masing-masing jenjang akan maju ke jenjang berikutnya sesuai dengan mata lombanya. Mata lomba dalam festival ini antara lain dongeng, pidato, lagu, pembacaan sajak, komedi tunggal, menulis aksara daerah dan cerita pendek.

FTBI telah berlangsung sejak tahun 2019 dan melibatkan ribuan siswa dari berbagai provinsi di Indonesia. Festival ini mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah, komunitas dan keluarga yang turut serta dalam upaya pelestarian bahasa daerah. FTBI juga menjadi ajang untuk menampilkan kekayaan dan keanekaragaman bahasa daerah di Indonesia kepada dunia internasional.

Harapan Dari Para Guru

Neila Ismatul Faizah selanjutnya akan mengikuti FTBI di tingkat provinsi pada tanggal 24-26 November 2023. Hal ini sesuai surat edaran dari Balai Bahasa Provinsi Jawa Tengah yang menyampaikan bahwa FTBI tingkat Provinsi Jawa Tengah akan dilaksanakan bertempat di Hotel Patra Jasa Semarang, Jalan Sisingamangaraja Candi Baru, Wonotinggal, Candi Sari Kota Semarang. 

Sementara itu Siti Fatimah, S.Pd.SD selaku Kepala Sekolah SDN 02 Pakembaran Kabupaten Pemalang Jawa Tengah ikut menyampaikan rasa bangga dan suka citanya. Beliau berharap dengan keberhasilan dan prestasi anak didiknya tersebut semoga dapat menginspirasi siswa-siswi lain di SDN 02 Pakembaran. Agar bisa berprestasi dan mengharumkan nama SDN 02 Pakembaran di tengah masyarakat. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline