Lihat ke Halaman Asli

Keberhasilan Indonesia Mendapatkan Pendanaan dalam Menyelenggarakan KTT G20 Bali

Diperbarui: 18 November 2022   10:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penanaman Pohon di Tahura Mangrove (Sumber : YouTube KompasTV)

KTT G20 Bali yang berlangsung tanggal 15 dan 16 November 2022 telah selesai dan ditutup oleh Presiden Joko Widodo. Selanjutnya Estafet kepemimpinan tahun 2023 diserahkan kepada Perdana Menteri India. Hal ini ditandai dengan serah terima Palu kepemimpinan Presidensi G20. 

Hal yang menarik beberapa hari sebelumnya Presiden Joko Widodo juga menerima palu Kepemimpinan Asean dari Perdana Menteri Kamboja. Keberhasilan Indonesia dalam Presidensi G20 Bali  semoga dapat membawa Indonesia lebih baik khususnya bagi kondisi Ekonomi masyarakatnya.

Presiden Joko Widodo mengajak para Pemimpin Delegasi KTT G20 Bali untuk berkunjung ke Tahura Mangrove dan menanam pohon. Ini untuk membuktikan kepada Dunia bahwa Indonesia sangat berusaha untuk mengurangi emisi gas rumah kaca. Sebagai komitmen pada Net Zero Emission tahun 2060.

Sambutan Presiden Joko Widodo (Sumber : YouTube KompasTV)

Baca Juga : Energi Hijau Pada Konferensi Tingkat Tinggi G20 Bali 

Beberapa kesepakatan  terkait pendanaan yang berhasil setujui pada G20 Bali ini adalah :

1. Terbentuknya pandemic fund yang untuk mengatasi krisis akibat pandemi di masa yang akan datang. Dana yang terkumpul 1,5 miliar dollar AS.

2. Pembentukan dan operasionalisasi resilient and sustainability trust di bawah IMF sejumlah 81,6 miliar dollar AS untuk membantu negara-negara yang menghadapi krisis.

3. Terbentuknya Energy transition mechanism, khusus untuk Indonesia memperoleh komitmen dari Just Energi Transition Program sebesar 20 miliar dollar AS.

4. Komitmen bersama untuk setidaknya 30 persen dari daratan dunia dan 30 persen lautan dunia dilindungi di tahun 2030.  Komitmen ini sangat bagus dan melanjutkan komitmen mengurangi degradasi tanah sampai 50 persen tahun 2040 secara sukarela.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline