Lihat ke Halaman Asli

Tips Cantik Saat Bangun Tidur

Diperbarui: 25 Juni 2015   21:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1326164574463777956

Wanita ingin selalu tampil cantik entah setelah melakukan make up ataupun tanpa make up. Banyak wanita yang melakukan berbagai upaya untuk membuat dirinya cantik dengan menghabiskan dana yang besar tetapi juga ada wanita yang ingin terlihat cantik secara alami. Saat bangun tidur, biasanya Anda akan mendapatkan wajah terlihat kusam dan kusut dengan rambut yang tidak beraturan. Tidak perlu khawatir, ada tips bagi Anda agar tetap terlihat cantik saat bangun tidur. Berikut ini tips cantik saat bangun tidur :

  1. Krim Malam Setelah membersihkan wajah, jangan lupa untuk mengenakan krim malam. Kandungan dalam krim malam bisa mengatasi stres pada kulit wajah.  Sebaiknya pilih krim malam yang mengandung kolagen, elastin dan lipid. Ketiga bahan tersebut penting untuk membantu menyegarkan wajah saat Anda tidur.
  2. Pelembab Gunakan pelembab sebelum tidur, terutama jika kulit Anda termasuk tipe kulit kering dan tidur di ruangan berpendingin. Aplikasikan di telapak tangan, sikut, kaki, tumit, leher dan semua bagian tubuh. Saat tidur, pelembab akan menyerap di kulit, lalu pada pagi hari kulit akan terasa lebih lembut.
  3. Minum Air Putih Sebelum tidur, penuhi kebutuhan cairan tubuh. Anda bisa minum satu hingga dua gelas air putih. Bukan hanya melancarkan sistem pembuangan, tetapi juga membuat kulit lebih segar di pagi hari.
  4. Kepang Rambut Ingin rambut lurus Anda terlihat bergelombang? Sebelum tidur, aplikasikan pelembab rambut lalu bentuk kepangan. Lalu ikat dan tidurlah dengan rambut di kepang. Pada pagi hari, lepaskan ikatan, lalu tata dengan jari. Untuk mempertahankannya, cukup semprotkan dengan sedikit hairspray.
  5. Sarung Bantal Satin Bagi Anda yang ingin membuat rambut lebih mudah ditata, gunakan sarung bantal bahan satin. Satin memang bisa membuat rambut Anda jadi lebih halus.

Anda tidak harus mengikuti cara orang lain yang mengeluarkan dana yang besar untuk tetap terlihat dan membuat cantik. Dengan melakukan tips di atas, Anda bisa mengatur keuangan dengan mudah karena uang yang Anda miliki tidak harus terbuang dengan sia-sia untuk melakukan perawatan kecantikan yang mahal. Anda harus pintar dalam mengatur keuangan untuk memenuhi kebutuhan, tips di atas tidak akan menyebabkan uang Anda terbuang banyak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline