Lihat ke Halaman Asli

Himam Miladi

TERVERIFIKASI

Penulis

"Honest Marketing", Strategi Pemasaran Paling Efektif di Masa Depan

Diperbarui: 30 Januari 2022   23:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemasaran yang jujur adalah ketika sebuah iklan jujur dan autentik kepada publik tanpa basa-basi tentang produk atau layanan mereka (unsplash.com)

"Jelas sudah, penyembur api adalah ide yang sangat buruk. Jangan membelinya. Yah, kecuali kalau Anda suka bersenang-senang." -- Elon Musk

Kekuatan Super Pemasaran yang Jujur

Postingan Elon Musk tersebut merupakan contoh dari Honest Marketing. Sesuai judulnya yang sudah sangat jelas, Honest Marketing artinya memasarkan produk dengan jujur. Menjadi benar-benar jujur adalah cara terbaik untuk memberi tahu orang lain tentang produk kita.

Hampir semua iklan yang pernah kita lihat setiap harinya, baik digital maupun tradisional memperlihatkan produk yang sempurna tiada cacat. Para artis dan influencer yang menjadi bintang iklannya seolah-olah memaksa kita untuk membeli produk yang mereka iklankan.

Pemasaran yang jujur langsung ke intinya, memberitahu pelanggan tujuan sebenarnya mengapa mereka harus membeli produk tersebut. Dengan pendekatan ini, iklan terasa jujur, alih-alih melapisi produk dengan gula, dan menunggu sampai orang tersebut membelinya. Dengan bersikap jujur, kita tidak memaksa seseorang untuk membeli produk yang kita tawarkan. Ada empati yang tulus dengan melakukan ini.

Misalnya, ingat saat Burger King menyuruh kita membeli dari McDonald's dan pesaing mereka yang lain?

Pemasaran jujur dari Burger King (Instagram @burgerking.id)

"Tidak pernah berpikir oleh kami untuk meminta Anda untuk melakukan ini, tetapi semua restoran yang memiliki beribu karyawan membutuhkan pertolongan Anda saat ini."

Iklan ini langsung menjadi viral setelah diposting, dan saya yakin kita sudah sering melihat ini di media sosial. Postingan Burger King tersebut tidak memberi tahu apa pun tentang produk mereka. Alih-alih mengajak pelanggan membeli produk mereka, Burger King justru memperlihatkan dengan sejujurnya kondisi yang mereka alami, dan juga pesaing mereka di masa pandemi. 

Berani Jujur itu Lebih Baik

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline