Lihat ke Halaman Asli

Rienta Primaputri

Personal space to share ideas, updates and inspirations.

Mendekati Kedatangan Raja Salman ke Indonesia

Diperbarui: 28 Februari 2017   19:36

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kebersamaan Raja Salman dengan Jokowi. Source: Okezone

Semakin mendekati kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud dengan 1500 rombongan termaksud 25 pangeran ke Indonesia. Rencananya para rombongan akan tiba di Jakarta pada 1 Maret 2017. Rombongan Raja Arab Saudi akan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma. Rombongan tersebut akan diangkut oleh tujuh pesawat terdiri dari dua unit Boeing 777, satu unit Boeing 747 SP, satu unit Boeing 747-300, Satu unit Boeing 747-400, satu unit Boeing 757 dan satu unit pesawat Hercules. 

Rencananya Raja Salman dan rombongan akan terlebih dahulu bertemu Presiden Jokowi untuk agenda melakukan kunjungan agenda kenegaraan di Jakarta hingga tanggal 4 Maret 2017 lalu dilanjutkan dengan liburan ke Bali. Tentunya kunjungan bilateral ini disambut baik oleh pemerintah. Berkaitan dengan kunjungan ini beberapa renovasi dilakukan untuk menyambut rombongan kunjungan Raja Salman yang jumlahnya ribuan orang. 

Selama di Jakarta, Raja Salman akan melakukan berbagai kegiatan seperti pertemuan kenegaraan di Istana Bogor, Kunjungan ke DPR, Masjid Istiqlal dan bertemu pengusaha di Indonesia. Sebagai bentuk antisipasi yang dilakukan untuk menyambut rombongan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud, terdapatkan penutupan akses keluar melalui Gerbang Tol Bogor selama satu jam oleh pihak Jasa Marga Cabang Jagorawi. 

Selain itu lift, kamar mandi dan ruang meeting Khusus telah disiapkan untuk Raja Salman. Kabarnya sang raja akan melaksanakan shalat sunnah disana. Fasilitas tersebut telah disesuaikan untuk kebutuhan Raja Salman dan rombongan. Kamar mandi sudah disediakan karpet tebal disesuaikan dengan permintaan raja Salman agar tidak terpeleset. Agenda Kunjungan Raja Salam ini bisa membuka keran wisata religi dan lainnya ke Indonesia. 

Referensi: Kunjungan Raja Salman Harus Dioptimalkan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline