Sally Andrew ya begitu dirinya biasa disapa, wanita yang berasal dari Australia ini berhasil memikat hati jutaan netizen di Indonesia dengan satu buah karya lagu yang dia ciptakan untuk pemuda Indonesia. Lagu yang diberi judul 'Presiden Soekarno' ini telah berhasil menjadi bahan ulasan banyak media di Indonesia.
Lagu Soekarno ini dibuat dirinya sebagai bentuk kekaguman dirinya dengan sosok Presiden Soekarno. Dalam lagunya, Sally bernyanyi dengan cara nge-rap untuk menceritakan bagaimana sosok pemimpin negara ini berjuang dari kecil hingga bisa meraih kemerdekaan untuk Indonesia. Runtutan cerita yang Sally suguhkan dalam lagu tersebut berhasil menghantarkan dirinya untuk penghargaan National Australia Indonesia Language Awards (NAILA) 2016. Naila ini adalah kompetisi tahunan yang dibuat untuk memberi penghargaan kepada mereka yang sedang belajar atau membantu pengembangan bahasa Indonesia di Australia.
Sally menang dalam kategori 'wildcard' dalam kompetisi ini. Sally rupanya sudah belajar Bahasa Indonesia selama empat tahun dan banyak melakukan kegiatan yang berkaitan dengan Indonesia. Saat ini Sally selain menempuh pendidikan di jurusan hukum di University of Sydney, dirinya juga terdaftar dalam pengguruan tinggi Universitas Islam Indonesia Yogyakarta. Di luar itu, Sally aktif sebagai relawan yang menjabat sebagai direktur West Papuan Development Company yang berfokus kepada pembangunan sumur di Provinsi Papua dan Papua Barat.
Semoga kita semua bisa belajar makna nasionalis dari lagu karya ciptaan Sally Andrews untuk seluruh pemuda-pemudi di Indonesia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H