Lihat ke Halaman Asli

Priatiningsih

Isih's Topics

Dalam Bisnis Mengapa Tanggung Jawab Sosial Sangat Penting?

Diperbarui: 17 Agustus 2020   17:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Jika Anda adalah pebisnis dan sedang merintis perusahaan yang besar tapi Anda hanya semata-mata mencari keuntungan dari bisnis Anda dan tidak mementingkan CSR, apa yang akan terjadi?

Tanggung Jawab Perusahaan atau CSR bukan hanya sekedar bersikap etis kepada sesama orang yang ada di lingkup perusahaan Anda, ini berarti Anda dituntut untuk dapat bermoral dan mempertimbangkan hak asasi yang ada disekeliling Anda termasuk lingkungan, warga masyarakat, karyawan, dan apapun yang masih berhubungan dengan perusahaan Anda sehingga nantinya di masa yang akan datang perusahaan tidak akan merugikan pihak-pihak yang berkaitan dan dapat melindungi lingkungan yang mungkin terjadi akibat dari operasional perusahaan Anda.


Tanggung Jawab Sosial mengatasi masalah sosial dan lingkungan, tentu harus dilakukan secara berkelanjutan, hal ini menjadi alasan mengapa Tanggung Jawab Sosial harus diterapkan.


Manfaat yang akan Anda dapatkan ketika menjalankan Tanggung Jawab Sosial di perusahaan Anda adalah:
1. Lebih baik dari pesaing Anda
Jika Anda menerapkan CSR, konsumen akan lebih memilih untuk membeli produk Anda, karena mereka akan menilai perusahaan Anda sebagai Perusahaan yang telah melangkah lebih baik untuk melindungi faktor-faktor sosial dan Lingkungan.
2. Meningkatkan citra baik perusahaan
Tanggung Jawab Sosial membuat konsumen memandang bahwa perusahaan Anda tidak hanya mencari keuntungan tetapi menilai seperti layaknya badan amal yang dapat membantu lingkungan dan masyarakat di sekitar perusahaan Anda.
3. Lebih bermanfaat untuk sesama
Ketika Tanggung Jawab Sosial diterapkan maka akan lebih banyak manfaat yang dirasakan seperti tempat kerja yang lebih positif sehingga produktivitas karyawan meningkat dan hasilnya perusahaan Anda cepat atau lambat akan berkembang menjadi perusahaan besar.

Jadi, keputusan apa yang akan Anda ambil? CSR adalah keputusan dan suatu pertimbangan yang baik untuk Anda terapkan, bisnis Anda sangat berharga untuk Anda, tetapi lebih berharga juga jika Anda memperhatikan sekeliling Anda, semoga bermanfaat..




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline