Lihat ke Halaman Asli

Artikel I Terpadu

Diperbarui: 26 Juni 2015   11:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

PEMBELAJARAN TERPADU

A. Latar Belakang Pembelajaran Terpadu

Guru merupakan pembimbing siswa dalam mengajar dan mengarahkan siswa untuk dapat menujukan atau menggali potensi yang ada pada diri anak atau siswa dengan decara yang profesional. Maka dari itu seorang guru harus menguasai betul setiap karakteristik dari anak didiknya agar bisa menetukan cara mengajar yang baik pada proses belajar mengajar yang dilakukanya. .

Pada siswa kelas rendah khususnya yaitu kelas 1, 2, dan 3 belajar dengan hal-hal yang kongkret. Oleh sebab itu guru dituntut untuk dapat mengkaitkan dan mengambil contoh-contoh yang ada di lingkungan siswa atau murid dalam pembelajaran yang dilakukanya. Pendekatan belajar mengajar yang memperhatikan dan menyesuaikan tingkat perkembangan anak didik (Developmentally Appropriate Practical) ada pada pembelajaran terpadu.

Maka dari itu guru juga mestinya bisa menjalankan pembelajaran terpadu di sekolah-sekolah masing-masing karena dengan pembelajaran terpadu dapat menyajikan beberapa konsep dan materi-materi yang telah dipadukan untuk menjadikan pembelajaran menjadi lebih bermakna.

B. Hakikat Pembelajaran Terpadu

Pendekatan terpadu merupakan pendekatan dalam pengembangan kemampuan anak dalam proses pembentukan pengetahuan berdasarkan interaksi dengan lingkungan dan pengalaman dalam kehidupan dengan memadukan antar materi pelajaran dengan semua aspek perkembangan anak, kebutuhan dan minat anak, serta kebutuhan dan tuntutan lingkungan sosial keluarga.

Pembelajaran terpadu sebagai suatu proses mempunyai beberapa ciri yaitu : berpusat pada anak (student centered), proses pembelajaran mengutamakan pemberian pengalaman langsung, serta pemisahan antar bidang studi tidak terlihat jelas. Disamping itu pembelajaran terpadu menyajikan konsep dari berbagai bidang studi dalam satu proses pembelajaran. Kecuali mempunyai sifat luwes, pembelajaran terpadu juga memberikan hasil yang dapat berkembang sesuai dengan minat dan kebutuhan anak.

Pembelajaran Terpadu merupakan model pembelajaran yang mencoba untuk memadukan beberapa pokok bahasan.(Beane, 1995:615)

Pembelajaran terpadu merupakan suatu model pembelajaran yang mencoba memadukan beberapa pokok bahasan. Salah satu diantaranya adalah memadukan pokok bahasan atau sub pokok bahasan atau bidang studi, keterangan seperti ini disebut juga dengan kurikulum (DEPDIKBUD, 1990: 3), atau pengajaran lintas bidang studi (Maryanto, 1994: 3)

Dari uraian diatas dapat diketahui bahwa pembelajaran terpadu pada dasarnya berpusat pada anak, dengan memperhatikan apa yang dibutuhkan anak, dimana posisi anak (lingkungan dan kehidupan), bagaimana minat anak, dan semua aspek perkembangan anak atau siswa dengan memadukan berbagai pokok bahasan.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline